Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Celerio Undur Diri dari Indonesia

Kompas.com - 23/01/2017, 07:22 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Suzuki mulai menghentikan laju penjualan Celerio di Indonesia, mulai 2017. Menurut sumber dari Suzuki Indomobil Sales (SIS), mobil kota yang didatangkan langsung dari Thailand ini akan digantikan oleh pemain baru.

Seperti diketahui, kehadiran Celerio pada 2015 lalu lebih memiliki peran sebagai pengganti dari Splash. Bermodalkan mesin 998 cc tiga silinder, Celerio ditawarkan dalam dua pilihan transmisi, yakni manual dan CVT.

Sayangnya, city car yang dipasarkan Rp 155 juta-Rp 167 juta ini tak punya napas panjang. Sudah dua tahun berjibaku di pasar otomotif Tanah Air, populasi penjualan tak kunjung bertambah.

SIS mengatakan, Celerio yang ada di showroom saat ini merupakan unit stok terakhir. Bila sudah habis, otomatis Celerio akan menjadi city car langka.

Febri Ardani/KompasOtomotif Suzuki Ignis Trail Concept.

Meski riwayat Celerio akan tuntas, tapi SIS sudah siap meluncurkan pemain pengganti, Ignis. Mobil berjuluk "mini SUV" ini siap meluncur semester pertama 2017. 

Ignis sudah unjuk diri pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Rencananya akan dipasarkan dengan harga kompetitif. Harga berkisar Rp 130 juta-Rp 160 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau