Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trio Mobil Jepang Panen di China

Kompas.com - 12/10/2016, 17:01 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Guangzhou, KompasOtomotif — Merek mobil Jepang kembali mendapat keuntungan di pasar China, dengan peningkatan penjualan yang signifikan pada September 2016. Kondisi menguntungkan ini tampaknya dikarenakan masyarakat yang bergegas untuk membeli mobil sebelum potongan pajak atas mobil kompak berakhir tahun ini.

Setidaknya pada bulan ini ada tiga merek mobil yang memperoleh lonjakan penjualan di atas 10 persen, seperti Honda, Nissan, dan Toyota. Dari ketiganya, Honda memiliki pertumbuhan paling tinggi, sebesar 46,5 persen pada September 2016, mencapai 120.929 unit, dibanding tahun lalu.

Penjualan model SUV Honda CR-V meningkat 20 persen dibanding tahun lalu pada September. Sementara itu, model lainnya, seperti Honda Vezel (Honda HR-V), melonjak 87 persen, XR-V naik 22 persen, lalu model mobil kecil Honda Fit tumbuh 38 persen.

Di China, enam model Honda berhasil terjual melampaui angka 10.000 unit dalam satu bulan terakhir. Ini dianggap sebagai tonggak baru kemajuan di Negeri Tirai Bambu, mengutip Nikkei, Rabu (12/10/2016).

Kemudian, kenaikan juga diperoleh Toyota Motor sebesar 12,4 persen pada bulan September ini dibanding dengan periode yang sama tahun lalu. Peningkatan ini diraih berkat keringanan pajak yang diterima dua model terlaris Toyota di China, yakni Corolla, yang naik 33 persen menjadi 22.600 unit; dan Toyota Levin yang menanjak 24 persen menjadi 14.000 unit.

Lalu, terakhir, Nissan Motor ikut merasakan pertumbuhan di China, dengan perolehan 26,3 persen pada bulan kesembilan ini. Pencapaian tersebut dibantu kenaikan 33 persen pada model kompak Sylphy, dengan perolehan 36.405 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com