Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Sumbang Rp 4,2 M untuk Dunia Pendidikan

Kompas.com - 31/03/2016, 13:51 WIB

Malang, KompasOtomotif - Suzuki Indonesia kembali menggulirkan program tanggung jawab sosial perusahaan dengan dalam dunia pendidikan, dalam program bertajuk “Suzuki Peduli”. Proses seremoni sudah dilakukan di dua kota sebelumnya, Bandung dan Bali. Kini, Suzuki Indonesia menggulirkan kegiatan serupa di Malang, Jawa Timur, Kamis (31/3/2016).

Suzuki Indonesia memberikan 78 material donasi ke 16 instansi pendidikan mulai dari level SMK

sampai Universitas yang berada di daerah Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Yogyakarta. Namun, sepanjang 2016, Suzuki Indonesia sudah berkomitmen akan meyumbangkan total 203 material, mulai dari mobil, sepeda motor, mesin tempel (on board mechine), mesin, sampai buku pelajaran.

“Kalau diestimasi, nilai sumbangan yang disiapkan tahun ini sekitar Rp 4,2 miliar. Tapi, jangan lihat nilainya, meski kecil, tetapi kami harap bisa membantu dunia pendidikan Indonesia demi masa depan SDM lebih baik,” ucap Davy J Tuilan di Universitas Negeri Malang (UNM), Jawa Timur, Kamis (31/3/2016).

Pusdiklat

Suzuki juga sudah menjalin kerja sama dengan UNM dengan menggulirkan Pusdiklat Suzuki UM berstrata diploma satu (D1). Pusat pelatihan ini memberikan pendidikan seputar teknik otomotif, dengan kompetensi materi 20 persen umum dan 80 persen teknologi Suzuki.

Pusdiklat ini memberikan kerja sama, mulai dari pelatihan dosen, on the job training bagi mahasiswa di Bengkel Resmi Suzuki seluruh Indonesia, pengembangan sarana, dan prasarana kegiatan belajar mengajar serta pengembangan kurikulum. Fasilitas ini sudah bergulir sejak 15 September 2006 dan telah meluluskan 568 orang sampai 2015.

Dari total mahasiswa yang direkrut sebagai teknisi dealer Suzuki diseluruh Indonesia adalah sebanyak 436 orang atau sekitar 77 persen. “Bicara kepinteran orang Indonesia, dunia sudah mengakuinya. Namun, etos kerja sulit diukur tanpa ada pelatihan (on job training), untuk itu dengan sumbangan material ini, diharapkan praktik bisa dilakukan lebih baik lagi, demi masa depan SDM nasional,” ucap Davy.

Sepanjang Januari-Maret 2016, Suzuki telah memberikan 149 Material donasi kepada 36 sekolah dan universitas yang tersebar di area Jabodetabek, Jawa Barat, Bali, Lombok, Jawa Timur, Jawa Tengah dan YogYakarta. Dan di akhir bulan April, Suzuki akan memberikan material donasi kepada beberapa sekolah yang berada di Kalimantan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com