Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingnya Ajari Ilmu Balap ke Komunitas

Kompas.com - 22/12/2015, 11:01 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Semarang, KompasOtomotif – PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringan diler utama menggelar kegiatan berbagi ilmu balap. Acara yang diberi tajuk All-New Honda CB150R Streetfire Track Day ini ditujukan bagi lebih dari 600 biker Honda dari tujuh kota.

Inilah kegiatan yang digunakan sebagai upaya AHM membuka wawasan biker mengenai olahraga balap, dengan tetap mengedepankan unsur keselamatan berkendara di trek yang sudah disiapkan.

Demi mendukung pelaksanaan coaching clinic balap, AHM dan diler utama dibantu pebalap nasional berprestasi baik di tingkat regional maupun nasional. Mereka adalah Akhmad Jayadi, Syabra Buana, Wawan Hermawan, Fendrik Alam, Ahmad Vhilly, Kevin Parero, dan Muhammad Rofiq.

Para pebalap ini memberikan edukasi berupa teori dan pengetahuan teknik balap seperti speeding, cornering, dan braking. Rangkaian kegiatan semakin meriah dengan diberikannya kesempatan bagi para biker untuk menuangkan wawasan mengenai olahraga balap yang didapatnya ke dalam aktivitas Fun Race.

Rangkaian acara ini berentet dilaksanakan di Sirkuit Gery Mang, Subang (12/12/2015), Alun-Alun Stabat, Medan (13/12/2015), GOR Ken Arok, Malang (13/12/2015), MPM Safety Riding Course and Learning Center, Surabaya (13/12/2015).

Lalu, disusul penyelenggaraan di Lapangan Parkir Stadion Kaharudin Nasution, Pekanbaru (19/12/2015), Lapangan Parkir Stadion Mandala Krida, Yogyakarta (19/12/2015), dan Lapangan Parkir Bandara Achmad Yani, Semarang (19/12/2015).

Agustinus Indraputra, GM Marketing Planning & Analysis Division AHM mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan ajang silahturahmi yang dikemas dengan pengenalan dunia olahraga balap.

”Kami berharap kegiatan ini mampu menginspirasi para biker Honda untuk memiliki kemampuan memacu sepeda motor kesayangannya sehingga semakin mahir dan tetap memperhatikan unsur keselamatan berkendara,” ujar Indra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com