Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Berbagi yang Mudah Versi Yamaha Indonesia

Kompas.com - 05/07/2015, 15:45 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Menambah amalan di bulan Ramadhan tidaklah sulit, cukup dengan cara sederhana, kita bisa berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan. Seperti yang digagas Yamaha Indonesia dalam kegiatan charity online campaign Yamaha Youth Community (Y2C).

Tahun ini, masyarakat diajak memperikan dukungan berupa ”like” atau ”love” yang diposting Yamaha atau siapa pun yang memiliki akun media sosial Twitter, Facebook, Path, dan Instagram. Satu ”like” atau ”love” berharga Rp 500 yang akan didonasikan kepada panti asuhan.

Setiap ”ReTweet”, ”Love” atau ”Like” ke segala sesuatu postingan dengan #Y2C_Charity langsung dihitung sebagai sumbangan untuk kegiatan amal.

”Hingga pekan ini sudah hampir 10 ribu ’likes’ dan ’love’ di media sosial yang didapatkan  untuk charity online campaign Y2C. Donasi telah diberikan kepada panti asuhan saat buka puasa bersama di Jakarta, Bandung dan Yogyakarta,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Pemasaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing dalam siaran resmi (2/7/2015).

Spesial untuk Yogyakarta, Yamaha Indonesia mengundang Badan Narkotika Nasional (BNN) bertepatan dengan hari anti narkoba sedunia. Yamaha juga membagikan stiker dan pin anti narkoba, bunga serta makanan takjil kepada masyarakat umum dalam acara tersebut.

Dalam kegiatan menggandeng Y2C, anak-anak panti asuhan diajak ke tempat-tempat yang menyenangkan seperti permainan anak di Yogyakarta, Kebun Binatang Ragunan Jakarta, naik bus Bandros Bandung. Selanjutnya buka puasa bersama dan penampilan member Y2C akan berlanjut di Makassar Juli 2015 ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau