Surabaya, KompasOtomotif – Mercedes-Benz berusaha terus memanjakan konsumen di kota-kota tulang punggung penjualan. Di Surabaya misalnya, diler PT Kedaung Satrya Motor (KSM) sebagai diler harus merelokasi tempat untuk memberikan pelayanan yang jauh lebih baik dan memuaskan.
Kawasan strategis dan elit dipilih untuk mendirikan showroom megah, yakni di Jl Citra Utama Blok CG, Kav. 5 Citraland, Surabaya. Ragam fasilitas dan kenyamanan premium diklaim bajal memberikan pengalaman terbaik untuk konsumen dan calon pembeli mobil premium asal Jerman itu.
”Surabaya menjadi salah satu kota terpenting untuk perkembangan bisnis Mercedes-Benz di Indonesia. Pembukaan showroom baru ini sesuai dengan tujuan utama kami, memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan, khususnya di wilayah Jawa Timur,” ujar Dr. Claus Weidner, President & CEO Mercedes-Benz Indonesia dalam siaran resmi, Jumat (5/6/2015).
Showroom baru menggabungkan konsep 3S (sales, service, spare parts), juga melayani konsumen kendaraan komersial. Srea dealing dan lounge dibuat nyaman dan modern, sesuai standar Mercedes-Benz dengan segala atribut premium yang dimilikinya.
KSM sebagai mitra bisnis Mercedes-Benz, telah melayani konsumen selama lebih dari 20 tahun di lokasi sebelumnya. ”Sekarang dengan berpindah ke lokasi baru, kami merasa optimis untuk dapat memberikan lebih banyak kontribusi pada perkembangan bisnis Mercedes-Benz di Indonesia,” kata Tjipto Adi Hidajatno, Presiden Direktur KSM.
Diler ini juga membuktikan prestasinya lewat pencapaian sebagai Dealer of the Year 2014, yang terdiri dari Mercedes-Benz Car Dealer of The Year 2014, National Winner in Service Excellence Award 2014 dan The Best Performance in Truck Sales 2014.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.