Jakarta, KompasOtomotif – Setelah menentukan merek-merek yang paling membuat pemiliknya bahagia dalam Indeks Kebahagian Berkendara, Otomotifnet.com (Otomotif Group-Kompas Gramedia) juga memilah jenis mobil dan sepeda motor yang punya indeks paling tinggi dalam memberi kebahagiaan penggunanya.
Dari survei yang dilakukan terhadap 1.800 responden dari seluruh Indonesia, didapati bahwa Toyota Avanza menjadi mobil yang berpotensi besar memberi kebahagiaan pemiliknya. Hal ini didapat dari angka indeks yang diperoleh paling tinggi dibandingkan mobil-mobil lain, yakni 74,83.
Angka itu cukup jauh meninggalkan ”angka kebahagiaan” para pemilik Mercedes-Benz C-Class dengan 65,62 persen di segmen sedan, atau Mitsubishi Pajero Sport dengan indeks 69,22 di segmen SUV Diesel.
”(Penghargaan) ini juga menjadi kebahagiaan buat kami. Prestasi yang diraih Avanza mendorong kami untuk terus menciptakan mobil yang sesuai dengan keinginan masyarakat, sekaligus memberi kebahagiaan saat dikendarai,” kata Rouli Sijabat, PR Manager Toyota Astra Motor.
Sementara itu, di kategori sepeda motor, diperoleh Yamaha New V-ixion, dengan indeks sangat tinggi, mencapai 80,81. Artinya, hampir semua konsumen sangat puas dan merasa happy saat membeli dan mengendarainya.
Angka ini meninggalkan jawara-jawara di segmen lain, seperti Honda Vario 110 di segmen skutik 110cc (indeks 78,02), Honda Bario Techno di segmen skutik 125cc (indeks 76,88), atau Yamaha Jupiter Z di segmen bebek 110cc.
Para responden adalah pengguna sepeda motor dan mobil yang berusia lebih dari 18 tahun, diambil dari 30 provinsi di Indonesia. Mereka cukup menjawab pertanyaan seputar kebahagiaan berkendara dengan kendaraan masing-masing, dan hasilnya dioleh hingga menjadi indeks yang diformulasikan dari berbagai hal.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.