Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuter Bongsor 125 Cc Baru dari Honda

Kompas.com - 02/10/2014, 11:45 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber visordown
masmoto.net Teknologi sasis ringan membuat sepeda motro ini asyik diajak bermanuver.

Paris, KompasOtomotif – Honda merilis skuter bongsor Forza 125 di lantai Paris Motor Show (2/10/2014). Dikatakan, inilah tunggangan berperforma tinggi sebagai model 2015 yang akan dijual di Eropa. Banyak keunggulan yang membuatnya berstatus sebagai sepeda motor harian yang bisa dipakai touring. Mulai dari sasis yang ringan, keseimbangan, hingga performa mesin.

Secara visual, desain sangat agresif, futuristik, sekaligus sporty. Di depan banyak ujung meruncing, dipadu lampu LED (depan-belakang) yang menawan. Secara ergonomi sangat nyaman, dipakai sendirian atau berboncengan. Tameng angin bisa disetel ketinggiannya untuk mengendarai di kota atau jalan bebas hambatan.

masmoto.net LED menghiasi bagian depan dan belakang.

Bagasi sangat besar, tersedia ruang berkapasitas 48 liter di bawah jok, cukup untuk menyimpan dua helm full-face. Tersedia juga socket power 12V. Dengan semua fasilitas itu, desain tetap ramping. Ini menjanjikan kenyamanan untuk menaklukkan jalanan di kota, bahkan mencari tempat parkir.

Mesin 125cc empat katup berpendingin cairan. Saluran isap dan gas buang didesain untuk tenaga di putaran mesin menengah-atas. Akselerasi dan kecepatan pemimpin di kelasnya, meski tak disebutkan angka tepatnya. Pengurangan friksi pada mesin juga membuat konsumen bahan bakar irit, 52,2 kpl.

Rangka besi dioptimalkan untuk mendukung geometri setang. Didukung dengan garpu depan teleskopik 33mm, sok belakang kembar, lalu ban 14 inci depan dan 15 inci belakang, kestabilan diklaim sangat baik. Rem cakram dengan diameter cukup besar, sudah dilengkapi ABS sebagai standar.

Belum disebutkan soal harga, namun model ini akan mulai dijual pada musim panas 2015. Warna tersedia dalam tiga pilihan, paduan putih-biru, hitam-cokelat, dan silver-abu-abu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber visordown
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com