Jakarta, KompasOtomotif – Dari kacamata pengguna Avanza, kegiatan spesial “Avanza Pop You Up” bukan cuma ajang kumpul-kumpul tapi menjadi sarana membangkitkan hasrat membuat tampilan tunggangan jadi berbeda. Pada acara lanjutan yang berlangsung di Central Park, Jakarta Barat selama 15-17 Agustus 2014, ada 12 Avanza keren yang bisa menjadi sumber inspirasi.
Empat mobil disumbangkan Toyota Avanza Club Indonesia (TACI), lima unit milik anggota Veloz Community (Velozity), dan tiga unit perwakilan Avanza Xenia Indonesia Club. Meski kadar ubahan atau personalisasi tidak berat, namun memiliki hasil maksimal dan keunikan tersendiri sesuai keinginan. Hal tersebut juga menjadi bukti bahwa mendandani Avanza tidak harus mahal.
Tanggapan
Nur Sumirat, Koordinator Humas TACI mengatakan rata-rata anggota doyan mendandani mobil. Tentu pemahaman sederhana bila setiap pemilik Avanza ingin terlihat unik dibanding yang lain. “Avanza Pop You Up positif merangsang teman-teman, jadi terinspirasi mengubah Avanza menjadi unik,” katanya di Central Park, Jumat (15/8/2014).
Velozity beranggapan ajang seperti ini kembali membuka mata masyarakat bahwa Avanza sanggup menjangkau segmen muda yang suka tampil trendi. Didy Soe, Ketua Umum Velozity mengatakan, Avanza bisa “disulap” sesuai selera, tanda memiliki potensi besar.
“Saya rasa Avanza sudah sesuai di kelasnya. Menggiatkan segmen anak muda dengan acara seperti ini bisa dijadikan contoh. Acara ini salah satu cara Toyota yang ingin mengatakan Avanza keren juga kalau dimodifikasi,” papar Didy Soe.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.