Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Bergaya "Polisi" Malah Diamankan Polisi

Kompas.com - 14/08/2014, 18:59 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Sumber jalopnik
Massachusetts, KompasOtomotif - Bagi sebagian orang, punya cita-cita jadi polisi memang menyenangkan. Apalagi, bisa punya mobil polisi pribadi dan bisa berkendara keliling kota lengkap dengan lampu strobo dan sirine.

Seorang pria asal Masachusetts, Amerika Serikat, coba mewujudkan impian itu dengan cara mengubah cat Maserati GranTurismo miliknya dengan warna mirip mobil patroli polisi. Hasilnya, dengan kelir hitam-putih mobil sport itu terlihat lebih gagah.

Tapi, bukannya slogan kepolisian "Protect and Serve" yang tertulis di bodi, pria itu malah menuliskan "Decepticon Punish and Enslave", seperti mobil robot antagonis di film "The Transformers". Beberapa detail grafis, seperti kode K-9 dan nomor darurat 911 juga menempel pada sisi bodi mobil.
 
Sayangnya, mobil sport asal Italia yang jadi kebanggaan pria itu malah bertentangan dengan kemauan penegak hukum. Dia ditangkap pada pekan lalu, dengan tuduhan serius yakni menjadi polisi gadungan.

Wayne Foster, Wakil Kepala Kepolisian Brantree mengatakan, pelanggar hukum itu merasa dirinya membantu tugas kepolisian. "Pengguna jalan lain merasa terintimidasi ketika melihat mobil itu. Mereka jadi tidak mengebut, karena berpikir itu benar-benar mobil polisi," ujar Foster seperti dilansir Jalopnik, Kamis (14/8/2014).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com