"Kami sudah mendapat persetujuan dari prinsipal mengenai nama ini," ujar Teddy Irawan, Sales President Product Planning, After Sales, Dealer, Development and Customer Satisfaction PT Nissan Motor Indonesia (NMI), di Gran Melia, Jakarta Selatan, Kamis (23/1/2014).
Nama Datsun Go Nusantara dan Go+ Nusantara akan bersaing dengan Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Honda Brio Satya, dan Suzuki Karimun Wagon R. Semua model Datsun juga akan menggunakan emblem peta Indonesia di bagian belakang.
"Tadinya, kami mau menggunakan nama Indonesia, tetapi terlalu berisiko, dan memutuskan menggunakan nama Nusantara," lanjut Teddy.
Datsun meluncurkan produk pertamannya di Indonesia mulai Maret 2014, yaitu hatchback dan MPV 7-penumpang subkompak.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.