Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Datsun Pilih "Nusantara" sebagai Nama Tambahan di Indonesia

Kompas.com - 24/01/2014, 08:29 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Sesuai regulasi yang berlaku untuk program mobil harga terjangkau dan hemat energi (LCGC), setiap produk yang dipasarkan wajib menggunakan nama Indonesia. Sebagai peserta terakhir, Datsun mengaku memilih nama yang dinilai tepat, yakni Nusantara.

"Kami sudah mendapat persetujuan dari prinsipal mengenai nama ini," ujar Teddy Irawan, Sales President Product Planning, After Sales, Dealer, Development and Customer Satisfaction PT Nissan Motor Indonesia (NMI), di Gran Melia, Jakarta Selatan, Kamis (23/1/2014).

Nama Datsun Go Nusantara dan Go+ Nusantara akan bersaing dengan Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Honda Brio Satya, dan Suzuki Karimun Wagon R. Semua model Datsun juga akan menggunakan emblem peta Indonesia di bagian belakang. 

"Tadinya, kami mau menggunakan nama Indonesia, tetapi terlalu berisiko, dan memutuskan menggunakan nama Nusantara," lanjut Teddy.

Datsun meluncurkan produk pertamannya di Indonesia mulai Maret 2014, yaitu hatchback dan MPV 7-penumpang subkompak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Hasil Australia Vs Indonesia 5-1, Debut Patrick Kluivert Berakhir Bencana
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau