Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Kondisi All New Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga

Kompas.com - 08/04/2024, 17:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Merapah Trans-Jawa 2024 Pesona Pesisir Selatan Jawa sudah mengarah kembali ke Jakarta. Setelah melakukan perjalanan jauh, penting untuk mengecek kondisi mobil.

Bertolak dari Probolinggo, Sabtu (6/4/2024), rombongan bergerak menuju Semarang melalui jalur pantai utara. Sebelum mencapai kota tujuan, tim Merapah Trans-Jawa 2024 berhenti sejenak di rest area SPBU Salatiga KM 456 B.

Baca juga: Jalan Anti-Nyasar Andalkan Sistem Konektivitas Daihatsu Xenia

Pada rest area ini, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menggelar Pos Siaga Astra Daihatsu. Tim pun memanfaatkannya untuk melakukan pengecekan kondisi Xenia agar performa tetap optimal dan perjalanan juga aman dan nyaman.

Tim Merapah Trans-Jawa 2024 mengecek kondisi All New Daihatsu Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga KM 456 BKompas.com/Donny Tim Merapah Trans-Jawa 2024 mengecek kondisi All New Daihatsu Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga KM 456 B

Steven Henry, Workshop Operation Management Analyst PT Astra International - Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), mengatakan, Pos Siaga Astra Daihatsu akan selalu siaga sampat tanggal 14 April 2024 di rest area.

"Kita akan mengakomodasi para konsumen yang akan melakukan mudik dan balik. Kita juga beroperasi selama 24 jam," ujar Steven, kepada Kompas.com, belum lama ini.

Baca juga: Bertualang dari Jakarta sampai Banyuwangi dengan Xenia, Terios dan Gran Max

Steven menambahkan, selain pengecekan kendaraan, pihaknya juga menyediakan tempat untuk beristirahat bagi para konsumen Daihatsu. Jadi, ada ruang tunggu yang dilengkapi AC ketika mobil sedang dilakukan pengecekan atau servis.

Tim Merapah Trans-Jawa 2024 mengecek kondisi All New Daihatsu Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga KM 456 BKompas.com/Donny Tim Merapah Trans-Jawa 2024 mengecek kondisi All New Daihatsu Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga KM 456 B

"Kalau ada butuh istirahat, minum dan makanan ringan, serta ada hiburan sedikit, yang penting Sahabat Daihatsu bisa aman dan nyaman saat mudik," kata Steven.

Steven mengatakan, untuk pengecekan kendaraan, yang diprioritaskan adalah untuk perjalanan jauh. Pengecekan di bagian kaki-kaki, fluida di mesin, kondisi mesin, sehingga mesin tidak bermasalah.

Tim Merapah Trans-Jawa 2024 mengecek kondisi All New Daihatsu Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga KM 456 BKompas.com/Donny Tim Merapah Trans-Jawa 2024 mengecek kondisi All New Daihatsu Xenia di Pos Siaga Astra Daihatsu Salatiga KM 456 B

"Kami bisa layani untuk pergantian suku cadang, tapi memang tidak semua suku cadang bisa kami bawa, karena kita pakai armada Daihatsu Mobil Service. Nantinya, apabila membutuhkan ada pergantian suku cadang, Bengkel Siaga ada untuk melayani Sahabat Daihatsu," ujarnya.

Selain ada Pos Siaga, Steven menambahkan, ada juga Bengkel Siaga Daihatsu yang totalnya ada 71 bengkel yang beroperasi hingga tanggal 15 April 2024. Sehingga, konsumen tidak perlu khawatir, baik saat mudik ke kampung halaman maupun balik ke kota perantauan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau