JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) mengimbau untuk para pemudik memastikan saldo kartu tol atau E-Toll sebelum melewati gerbang tol pembayaran. Jangan sampai kelalaian itu menghambat pengguna jalan lain.
Saat ini terdapat beberapa langkah untuk melakukan pengecekkan atas saldo E-Toll dan mengisinya, yakni mendatangi gerai pusat perbelanjaan dan transfer langsung, maupun datang ke gerbang tol (GT) utama.
"Tapi kami mohon pengguna jalan tidak mengisi kartu E-Toll nya di gardu tol karena akan menimbulkan antrian di lajur pembayaran," kata Media Relation and Promotion Section Head Jasa Marga, Irwansyah Diaz saat dihubungi Kompas.com, Jumat (5/4/2024).
Baca juga: Truk Angkutan Barang Dilarang Melintas Jalan Arteri, Ini Daftarnya
"Apalagi saat momen mudik Lebaran 2024 seperti ini. Jadi kami mohon pengguna jalan dapat mengestimasi penggunaan e-Toll nya dalam melakukan perjalanan," lanjut dia.
Adapun gerbang tol utama terdiri dari Tol Cikampek Utama, Tol Kalihurip Utama, GT Ciawi, dan GT Cikupa. Sementara pengisian e-Toll hanya ada di jalur satu (bukan jalur cepat).
Tetapi jangan pernah melakukan pengisian e-Toll dengan sengaja saat mudik Lebaran 2024 di sana. Cukup gunakan dalam kondisi mendesak alias emergency.
"Semua gerbang utama menyediakan. Tapi diimbau jangan mengisinya di gerbang tol supaya tidak terjadi antrean," ucap Irwansyah.
Sebelumnya, Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division mencatat volume lalu lintas di Ruas Tol wilayah Jabotabek dan Jawa Barat pada H-7 sampai H-6 Lebaran 2024 mulai meningkat.
Baca juga: Ganjil Genap Mudik Berlaku Hari Ini, Pelanggar Kena Tilang Elektronik
Hal tersebut terbukti dari peningkatan transaksi di sejumlah gerbang tol utama selama 3-5 April 2024. Menandaan masyarakat mulai melakukan mudik jelang akhir pekan ini.
Oleh karenanya, dikatakan Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Panji Satria, diimbau kepada pemudik untuk memperhatikan saldo toll-nya.
"Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan hanya menggunakan 1 e-toll yang sama untuk pembayaran di jalan tol dengan sistem transaksi tertutup seperti Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi," kata dia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.