JAKARTA, KOMPAS.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) melakukan penarikan kembali atau recall pada 595 unit mobil listrik bZ4X di Indonesia yang diproduksi Maret 2022 hingga Juni 2023.
Recall bZ4X dilakukan karena Electronic Control Unit (ECU) mobil perlu diprogram ulang, tujuannya agar mengendalikan tampilan seluruh informasi penting pada Combination Meter.
Diketahui, mobil listrik ini pertama kali diluncurkan di Indonesia pada 10 November 2022, dengan satu varian, yakni Front Wheel Drive (FWD) panoramic roof.
Baca juga: Toyota Indonesia Recall Ratusan bZ4X, Ini Penyebabnya
Toyota bZ4X menggunakan Platform e-TNGA yang merupakan refinement dari Toyota New Global Architecture (TNGA).
Selain itu, bZ4X dibekali baterai Lithium-ion 335 Volt dengan kapasitas 71,4 kWh yang mampu menghasilkan tenaga 204 hp dan torsi 266 Nm.
Klaim Toyota bZ4X bisa menempuh jarak hingga 500 km dalam sekali pengecasan. Sementara untuk waktunya membutuhkan waktu 30 menit dari kosong hingga 80 persen.
Baca juga: Tes Jakarta-Bandung, Segini Konsumsi Daya Baterai BYD Atto 3
Bahkan, baterainya terletak sepenuhnya di bawah lantai kendaraan, sebagai bagian integral dari chassis sehingga membantu pusat gravitasi yang rendah, keseimbangan bobot depan-belakang ideal, dan rigidity bodi tinggi.
Pada sisi interior, bZ4X memiliki tampilan dengan lampu LED projector yang didesain tipis dan mampu membuat tampilannya terlihat lebih agresif.
Kemudian pada interior, bZ4X ini mengusung desain modern dengan nuansa serba hitam, dan dibekali head unit berukuran 12,3 inci yang bisa dikoneksikan ke smartphone.
Bahkan, ada pula fitur canggih Advance park yang dapat membantu pengemudi ketika parkir paralel atau parkir mundur tanpa perlu menggerakkan kemudi sedikitpun.
Mobil listrik ini juga memanfaatkan fitur safety aktif yang paling canggih yakni Toyota Safety Sense (TSS) 3.0.
Disematkan juga fitur telematika T Intouch, teknologi ini dapat menghubungkan antara pengguna dan mobil dengan berbagai layanan mobilitas Toyota melalui mTOYOTA.
Menyoal harga, mobil listrik bZ4X ini dibanderol dengan harga Rp 1,190 miliar on the road.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.