Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fungsi Kaca Film buat Tekan Risiko Pelemparan Batu di Jalan Tol

Kompas.com - 13/11/2023, 15:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kaca film mobil merupakan aksesoris yang paling jamak digunakan. Kaca film mengurangi panas yang masuk ke kabin sekaligus punya fungsi tambahan yaitu menjaga keamanan.

Kaca film yang baik akan mencegah kaca hancur berhamburan jika terkena benda keras atau tajam. Contoh menahan pecahan kaca akibat benturan batu di jalan tol yang dilempar orang tak bertanggung jawab.

Baca juga: Ini Tanda-tanda Mobil Transmisi Matik Butuh Perawatan

Kaca mobil pecah tertimpa manggaTangkapan layar Kaca mobil pecah tertimpa mangga

Pemilik 3M Authorized Dealer di Jakarta Barat dan Tangerang, Martin Batara, mengatakan, kaca film pada dasarnya terbagi jadi tiga dan tidak semuanya untuk dipakai di melapisi kaca mobil.

"Kaca film terbagi dalam tiga kategori," kata Martin kepada Kompas.com, Senin (13/11/2023).

"Pertama dekorasi film yang warna warni dan tidak ada fungsi selain estetika, kemudian ada sunshield film yang biasa dipakai di mobil, yang memberikan privasi dan tolak panas, dan ketiga itu ada security film, dia bisa anti-cacat bahkan anti peluru," ungkapnya.

Baca juga: Ketahui Etika Menyalakan Lampu Sein pada Kendaraan

PASANG KACA FILMRAJA AUDIO DAN VARIASI PASANG KACA FILM

Martin mengatakan, sunshield film yang dipakai di mobil tidak bisa mencegah kaca pecah jika dilempar batu namun bisa mencegah supaya kaca tidak mengenai pengemudi.

"Untuk dua itu (kaca film dekorasi dan sunshield) tidak bisa tahan getaran (batu), tetapi apabila kacanya pecah, pecahannya tertahan kaca film, jadi buat penumpang aman," katanya.

"Sebab kaca film dipasang dari bagian dalam, jika kacanya pecah sepihannya tertahan kaca fil. Kemudian kaca mobil itu model tempered yang jika pecah seperti berlian (bulat tidak tajam)," kata Martin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau