Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lihat Motor Tercepat di Dunia Suzuki Hayabusa Lagi Diservis

Kompas.com - 31/10/2023, 16:31 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Motor gede (moge) terdiri dari beberapa model, salah satu yang legendaris adalah Suzuki Hayabusa. Moge sport dengan mesin di atas 1.000cc ini juga kerap dibilang sebagai hyperbike karena kekuatannya dan dinobatkan sebagai salah satu motor tercepat di dunia yang diproduksi massal.

Lebih detail Suzuki Hayabusa generasi terakhir memakai mesin 1.340cc empat silinder segaris. Hasilnya, tenaga sebesar 187,7 TK dikeluarkan dan torsi tembus 150 Nm.

Merawat motor besar sport ini ternyata cukup merepotkan. Hal ini bisa dilihat pada video TikTok yang diunggah akun Sy Ahmed di mana Suzuki Hayabusa paling baru sedang melakukan servis lengkap.

Baca juga: V-Strom dan Burgman Jadi Senjata Suzuki Kembangkan Diler

@ahmadabass188 #ahmadabass #hayabusa1300cc #hayabusa #suzuki #gsxr1000 #brooks #gsxr #bmw1000 #bmw1000 #bmw1000rr #bmw1000rrbike #bmw #bmw #bmw ? ????? ?????? - Sy Ahmed

 

Pertama, tentu memasang paddock, lalu membuka bagian bodi samping (fairing) dan tangki. Semua bagian dibongkar buat membuka filter udara, throttle body, sampai ke penggantian busi.

Danny Sadikin, pemilik Danne Motor mengatakan, buat motor sport apa lagi yang pakai fairing memang harus membongkar dulu bodinya buat melakukan servis.

"Pasti (ribet) apa lagi kalau fairing, harus buka dulu. Sebenarnya kalau sudah terbiasa engga ribet. Lamanya servis penih bisa tiga jam-an," kata Danny kepada Kompas.com, Selasa (31/10/2023).

Baca juga: Peluang Skutik Retro Honda Giorno Meluncur di Indonesia


Setelah dibongkar bodinya, baru dilepas businya, dibersihkan beberapa bagiannya dan dipasang kembali. Jangan lupa oli dan cairan pendingin yang lamau turut diganti.

Pada video tersebut, bagian fuel pump juga dibersihkan. Ketika semua selesai, baru bagian bodi kembali dipasang, tapi dibersihkan dahulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com