Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promo Skutik Bongsor di IMOS 2023, Diskon mulai Rp 1 Juta

Kompas.com - 27/10/2023, 14:01 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Pameran IMOS 2023 jadi momen yang tepat buat cari motor baru. Salah satu pilihan menarik adalah skutik bongsor yang praktis tapi juga punya performa mumpuni.

Hanya ada Yamaha dan Honda yang menyediakan skutik bongsor di IMOS 2023. Ada beberapa promo yang ditawarkan kedua merek, mulai diskon DP sampai potongan tenor dan jadi prioritas.

Misal untuk Honda PCX 160 CBS dan ADV 160, ada diskon DP sebesar Rp 1 juta. Sedangkan untuk Vario 160 dan PCX 160 ABS, diskon DP lebih besar, mencapai Rp 1,5 juta.

Baca juga: Mejeng di IMOS 2023, Motor Listrik TVS X Sekadar Cek Ombak

All New Yamaha Nmax 155Dok. YIMM All New Yamaha Nmax 155

"Kalau potongan tenor, tergantung ambil yang berapa tahun. Kalau yang tiga tahun (35 kali) potongannya empat bulan, kalau yang 33 kali dippotong 2 kali, yang dua tahun dari 23 kali jadi 22 kali," kata tenaga penjual Honda kepada Kompas.com, Kamis (26/10/2023).

Kemudian, dia bilang kalau melakukan pemesanan atau SPK di IMOS, konsumen jadi yang diprioritaskan. Kata dia, kalau di diler biasa harus tunggu selama dua pekan, tapi di IMOS, motor diantar lebih cepat.

Sedangkan untuk Yamaha NMax ada promo kalau beli cash dapat potongan Rp 300.000. Lalu yang beli pakai kredit, ada potongan DP sampai tenor yang diambil.

Baca juga: Pebalap MotoGP Konvoi di Bangkok Sepi Berbeda dengan Jakarta


"Di IMOS, (NMax) yang standar DP jadi Rp 1,8 juta, sedangkan di diler DP normalnya Rp 3,2 juta. Kalau ambil tenor 3 tahun, dapat potongan dua kali, cuma per bulannya tambah Rp 15.000," kata tenaga penjual Yamaha kepada Kompas.com.

Lalu untuk Aerox, tidak ada promo yang berlaku. Tapi kalau mau ambil, bisa menikmati program potongan tenor khusus yang tiga tahun, dari 35 kali bayar jadi cuma 33 kali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com