Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Motor Listrik Dianggap Jadi Salah Satu Solusi Tekan Polusi

Kompas.com - 24/08/2023, 12:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Peralihan moda transportasi yang ramah lingkungan, seperti sepeda motor listrik, dianggap jadi salah satu upaya menekan polusi udara yang sedang ramai dibicarakan belakangan ini.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, kontribusi kendaraan bermotor dengan bahan bakar fosil terhadap polusi udara lebih dari 50 persen. Apalagi dalam kondisi saat ini di mana masyarakat telah kembali beraktivitas normal.

"Karenanya kami mengajak masyarakat beralih menggunakan kendaraan listrik. Kalau penggunaannya menjadi masif, diharapkan dapat menurunkan polusi yang terjadi di kota-kota besar," kata Budi dalam keterangan resminya, beberapa waktu lalu.

Untuk mencapai hal tersebut, Budi menjelaskan perlu dilakukan beberapa langkah yang tak hanya dari sisi pemerintah saja, tapi juga produsen kendaraan listrik.

Baca juga: Warganet Tidak Setuju Kendaraan Listrik Jadi Solusi Soal Polusi

Salah satu upaya yang disarankan adalah membuat spesifikasi baterai yang standar dengan tujuan agar memudahkan masyarakat.

 

Tak hanya itu, diharapkan ekosistem kendaraan listrik dapat terus dibangun sehingga kualitas kendaraan listrik semakin baik dengan harga yang terjangkau.

Menanggapi hal ini, Direktur Utama PT Terang Dunia Internusa (TDI) produsen motor listrik United E-Motor Stephen Mulyadi, cukup optimis penggunaan kendaraan listrik mampu mengurangi polusi udara, khususnya di DKI Jakarta.

Stephen menjelaskan, tercatat pada 2022 jumlah motor konvensional atau pengguna BBM di Jakarta lebih dari 17 juta unit. Kondisi tersebut menjadi salah satu penyumbang pencemaran udara atau polusi.

"Untuk itu, peralihan sepeda motor BBM ke sepeda motor listrik akan cenderung mengurangi polusi udara secara signifikan," ujar Stephen dalam keterangan resminya, Kamis (24/8/2023).

Baca juga: Harga Lebih Murah, Wuling Air ev Lite Jadi Ancaman LCGC?

Merujuk pada Situs IQAIR.com, kualitas udara DKI Jakarta tembus angka 152 AQI US pada Senin (14/08/2023). Sedangkan di hari berikutnya mencapai 162 AQI US yang menempatkan Jakarta pada urutan kedua kota dengan polusi terburuk di dunia.

TDI sendiri sampai saat ini telah memiliki empat motor listrik United E-Motor, yaitu T-1800, TX-1800, TX3000, dan MX-1200. Fokus pengembangan TDI pada produk yang ramah lingkungan juga dibekali teknologi terkini dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
 
Pilihan Untukmu
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Mahfud MD: UGM Bukan yang Palsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Lagi Terlibat

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Dukung Sepak Bola Perempuan ASEAN, MSIG Jadi Title Partner Pertama Piala AFF Wanita

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Otomotif

Harga City Car Bekas per April 2025 mulai Rp 42 Jutaan

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Nestapa Pemain Sirkus OCI Taman Safari: Dirantai, Disetrum, hingga Dipisahkan dengan Anak

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Hype

Ariel NOAH Bebaskan Lagunya Dinyanyikan Tanpa Izin, Ahmad Dhani: Ya Enggak Apa-apa, tapi...

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Ramai soal Uang Kertas Biru tapi Nominal Rp 5.000, Bagaimana Tanggapan BI?

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Agar Khusyuk Ibadah dan Anti-Boros, Siapkan Jadwal Imsakiyah dan Bijak Rencanakan Keuangan

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Eks Karyawan Diana Ungkap Gaji Dipotong Rp 10.000 jika Shalat Jumat, padahal Upah Per Hari Rp 80.000

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Tafsir Hukum Mahfud MD di Tengah Riuh Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi...

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Sekjen Hipmi Sebut Jet Pribadi yang Digunakan Bahlil untuk Mudik Lebaran Dibayar dengan Dana Pribadi

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Tanda-tanda Seseorang Menderita Batu Ginjal, Bisa Dilihat dari Urine

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Megawati Mengaku Sedih Mamanya Disebut Sakit-sakitan Padahal Sehat-Sehat Saja

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Sebelum Meninggal, Advokat Hotma Sitompul Sempat Dirawat di RSCM

api-1 . POPULAR-INDEX


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Cerita Pemeran Yesus Saat Prosesi Jalan Salib di Katedral, Sempat Ragu dan Dilarang Orangtua
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau