TANGERANG, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) baru saja meluncurkan XForce di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.
SUV terbaru dari Mitsubishi ini hadir dengan dua varian, yakni Exceed yang dibanderol Rp 379,9 juta, dan Ultimate Rp 412,9 juta.
Jika melihat dari sisi harga, varian tertinggi XForce (Ultimate) bersinggungan langsung dengan Honda HR-V SE CVT yang dibanderol sedikit lebih mahal yakni Rp 416,1 juta.
Baca juga: Jadi Saksi Peluncuran All New Alphard di GIIAS 2023, Lebih Canggih dan Ramah Lingkungan
Bicara soal desain, Mitsubishi XForce memiliki dimensi panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm dan tinggi 1.660 mm. Mobil ini memiliki wheelbase 2.650 mm dan ground clearance 222 mm. Mobil ini memiliki desain yang futuristis, modern dan tangguh khas mobil SUV.
Pada bagian fascia, Mitsubishi menggunakan bahasa desain Dynamic Shield. Desain ini terdiri dari bumper kiri dan kanan yang melindungi gril depan, dipadukan secara tiga dimensi untuk menciptakan kesan sporty.
Dari sektor pencahayaan, desain lampu depan LED dirancang seperti bentuk L yang bila dikolaborasi dengan DRL pada bagian bawah, saat menyala akan membentuk T-shape.
Bagian bawah bodi mengadopsi proporsi SUV yang kokoh, hal ini terlihat dari sepatbor berotot dengan ground clearance 222 mm yang terbilang cukup tinggi untuk kelas SUV ringkas.
Pada bagian kaki-kaki, XForce menggunakan pelek berukuran 18 inci dan ban berdiameter besar yang cocok untuk segala medan jalan.
Sementara pada buritan XForce, menampilkan desain yang padat, sehingga terkesan gagah dan tangguh, bisa dilihat di bagian bumper tampak tebal, dipadukan dengan stoplamp berbentuk T-shape yang serupa dengan bagian depan.
Adapun untuk Honda HR-V memiliki panjang 4.330 mm, lebar 1.790 mm, tinggi 1.590 mm, dan wheelbase 2.610 mm, serta ground clearance 190 mm. Artinya Honda HR-V memiliki dimensi yang lebih kecil dari Mitsubishi XForce, dan ground clearance yang lebih rendah dari XForce.
Baca juga: Cerita di Balik Pemberian Nama XForce buat SUV Baru Mitsubishi
Menyoal desain Honda HR-V memiliki tampilan yang sporty dan agresif. Hal ini terlihat dari lekuk bodi yang terlihat lebih tajam, serta pada bagian depan, desain grill dibuat baru dan terintegrasi dengan lampu utama. Desain lampunya juga sudah menggunakan teknologi LED dan dibuat sipit.
Lampu depan juga sudah terintegrasi dengan lampu sein model Sequential LED yang dilengkapi dengan lampu kabun. Sehingga, terkesan seperti mobil mewah.
Dari samping, desain HR-V terlihat lebih sederhana, tidak banyak lekuk pada bagian pintu. Adapun desain pilar C HR-V terlihat lebih miring, hal ini memberi kesan lebih aerodinamis.
Baca juga: Segera Buka Pabrik di Indonesia, GWM Fokus di Kendaraan Elektrifikasi
Pada kaki-kaki, SUV Honda ini menggunakan pelek dengan ukuran yang sama seperti XForce yakni 18 inci.
Pada bagian buritan HR-V memiliki desain buritan lebih runcing, berbeda dengan XForce yang dibuat lebih berisi sehingga menegaskan dimensi kompaknya.
Secara desain, masing-masing mobil memiliki keunggulan. HR-V terlihat lebih elegan dan futuristik, sementara XForce terlihat gagah dan sporty. Jadi, kembali lagi pada selera masing-masing konsumen.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.