Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melempem di Dua Seri MotoGP, Aleix Espargaro Frustrasi

Kompas.com - 06/04/2023, 07:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap Aprilia Aleix Espargaro menjalani dua seri awal MotoGP 2023 dengan hasil yang kurang memuaskan.

Seperti diketahui, Espargaro hanya mampu finis di posisi ke-15 pada seri kedua MotoGP Argentina 2023. Sementara itu, pada seri perdana MotoGP 2023, kakak kandung Pol Espargaro harus puas di posisi ke-9.

Hasil yang kurang memuaskan pada dua seri perdana itu pun membuat rider berusia 33 tahun sangat frustrasi.

Baca juga: Menanti Kolaborasi Vespa dengan Selebriti dalam Negeri

“Itu adalah dua akhir pekan yang sangat membuat frustrasi. Saya memiliki kecepatan yang bagus di Portimao, tetapi tidak bisa mendapatkan hasil yang solid. Itu sama di Argentina di trek kering, tapi kemudian hujan turun,” ucap Espargaro, dikutip dari Speedweek, Kamis (6/4/2023).

Pebalap Aprilia Racing Aleix Espargaro saat menunggu di paddock selama sesi latihan bebas ketiga MotoGP Catalunya di Circuit de Barcelona-Catalunya, Sabtu (4/6/2022).AFP/PAU BARRENA Pebalap Aprilia Racing Aleix Espargaro saat menunggu di paddock selama sesi latihan bebas ketiga MotoGP Catalunya di Circuit de Barcelona-Catalunya, Sabtu (4/6/2022).

“Saya agak sedih dan juga kecewa dengan dua akhir pekan pertama ini. Tapi ini masih musim yang panjang. Saya akan terus percaya pada kesuksesan, masih banyak balapan yang harus dilalui,” lanjutnya.

Baca juga: Daftar Lokasi Bengkel Siaga Kia Saat Mudik Lebaran 2023

Aleix juga turut mengungkapkan penyebab dirinya kesulitan balapan di MotoGP Argentina. Menurutnya, hal tersebut karena hujan deras yang membuat penglihatan terganggu.

“Sangat sulit untuk melihat pebalap lain di depan Anda dalam semprotan dan kabut saat hujan. Itu juga tidak mudah dalam hal helm. Sepeda motor mengeluarkan banyak panas, tetapi Anda tidak bisa membuka pelindungnya. Sangat sulit untuk menemukan solusi yang baik,” kata Aleix.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau