Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Brezza CNG Meluncur, Bakal Jadi Pesaing Raize dan Rocky

Kompas.com - 19/03/2023, 09:01 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Maruti Suzuki baru saja meluncurkan sport utility vehicle (SUV) ringkas Brezza CNG untuk pasar India. Melihat dimensinya, mobil ini digadang-gadang bakal menjadi rival dari Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

Dikutip dari Gaadiwaadi, Sabtu (18/3/2023), secara tampilan, Suzuki Brezza CNG tak jauh berbeda dari versi regular.

Bagian eksterior masih mengedepankan sisi sporty dengan gril ala Brezza dan kisi-kisi bumper yang cukup besar. Hanya saja, mobil ini memiliki dimensi yang lebih mungil dengan tambahan emblem CNG.

Baca juga: Merek Perkakas Bengkel Tanpa Kabel Ini Masuk Indonesia

Begitupun pada bagian interior, tak ada perbedaan yang signifikan antara yang Brezza versi CNG dengan yang standar.

Soal jantung pacu, Brezza CNG dibekali mesin dengan kapasitas yang lebih besar dari Raize dan Rocky, yakni K15C 1.500 cc empat silinder, yang mampu menghasilkan tenaga 88 tk dan torsi 121,5 Nm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi manual lima percepatan.

Suzuki Brezza CNG juga sudah dibekali dengan fitur yang cukup mumpuni di kelasnya, mulai dari enam airbag, sistem infotainment layar sentuh yang sudah terkoneksi dengan Apple CarPlay dan Android Auto, cruise control, electric sunroof, keyless push start, in car connective features dan voice assistance.

Ada juga fitur lainnya seperti reverse parking camera, automatic climate control, steering wheel with mounted controls, dan multi-speaker surround system.

Baca juga: Tidak Disarankan Pasang Kasur di Kabin Mobil

Bicara soal harga, Suzuki Brezza CNG dibanderol mulai 9.14 lakh rupee atau sekitar Rp 187 juta sampai 12.05 lakh atau Rp 247 juta untuk tipe tertinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
kalau di indonesia kemana beli cng nya? #jernihberkomentar


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kemhan Kerahkan Hercules untuk Kirim 12 Ton Bantuan ke Myanmar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau