JAKARTA, KOMPAS.com – Memasuki tahun 2023, Honda menyegarkan tampilan motor sport CBR250RR yang kabarnya bakal dirilis di Jepang pada 20 Februari mendatang.
Dilansir dari Response (16/1/2023), ada tiga warna CBR250RR JDM (Japan Domestic Market) yang bisa dipilih mulai dari Grand Prix Red, yang memberikan kesan sporty dan racing.
Kemudian Matte Ballistic Black Metallic yang menonjolkan gaya tajam dan memberikan kesan kuat, dan paling menarik adalah Pearl Glare White yang memberikan kesan kualitas tinggi dan kecanggihan.
Baca juga: Berawal dari Kondektur, Sampai Jadi Pemilik Perusahaan Bus AKAP
Kabarnya, motor ini akan dijual dengan harga mulai 869.000 yen atau setara Rp 102 jutaan. Artinya CBR250RR tipe termurah berselisih Rp 30 jutaan dengan yang ditawarkan di Indonesia seharga Rp 62,850 juta.
Tak mengherankan, sebab komponen CBR250RR didatangkan dari Indonesia dan dirakit terpisah di Jepang.
Pada dasarnya, CBR250RR mengalami ubahan dari sisi warna. Sementara mesin dan fitur-fiturnya masih sama.
Di atas kertas, motor sport ini mengusung mesin 249,7 cc, berpendingin cairan, 2 silinder, 4 langkah, 8 katup, yang menghasilkan tenaga maksimum 40,3 tk pada 12.500 rpm, dan torsi maksimum 25 Nm pada 11.000 rpm.
Baca juga: Terjadi Lagi, Remaja Tewas karena Hadang Truk Demi Konten
Sementara itu, terdapat peningkatan performa pada model SP dan SP QS yang akan menghasilkan tenaga maksimum 41,5 tk pada 13.000 rpm dengan torsi maksimum 25 Nm pada 11.000 rpm.
CBR250RR dibekali suspensi Upside Down Showa di belakang dan Showa SFF-BP pada garpu depan. Hal ini berkontribusi pada pengendaraan berkualitas tinggi dengan kinerja mengikuti jalan yang sangat baik.
Perihal fiturnya, terdapat Honda Selectable Torque Control yang memberikan rasa aman di jalan licin.
Selain itu, juga ada lampu hazard baru yang bisa berkedip ketika pengendara mengerem mendadak saat kecepatan tinggi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.