Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pebalap Gresini Racing Pakai Strategi Khusus di MotoGP Jepang

Kompas.com - 25/09/2022, 09:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalannya MotoGP Jepang 2022 di Sirkuit Motegi cukup sulit karena faktor cuaca yang kurang kondusif. Untuk itu, para pebalap Gresini Racing sudah menyiapkan strategi untuk menghadapinya.

Kedua pebalap Gresini Racing MotoGP yang didukung Federal Oil terkendala kondisi hujan saat sesi kualifikasi. Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio hanya bisa bertahan di sesi Q1, dengan berada di posisi ke-15 dan ke-16.

Baca juga: Terkendala Teknis, Gresini Racing Nyaris Podium di MotoGP Austria

Sebagai informasi, di kondisi usai hujan deras, Bastianini bisa menorehkan waktu 1 menit 56,130 detik. Sedangkan rekan setimnya yang akrab disapa Diggia, mencatatkan 1 menit 56,432 detik.

Enea Bastianini saat berlaga pada MotoGP Jepang 2022Dok. Gresini Racing Enea Bastianini saat berlaga pada MotoGP Jepang 2022

“Saya sangat percaya diri untuk sesi sore hari karena kita sangat kencang di pagi hari saat kondisi basah. Akibat insiden merusak rencana, andaikan bila tak ada kejadian kemungkinan bisa lebih cepat catatan waktunya,” ujar Bastianini.

Pebalap dengan nomor start 23 ini menegaskan tak melakukan kesalahan sama sekali di tikungan lima. Dia pun optimistis bisa melakukan yang terbaik saat balapan nanti.

Baca juga: Bastianini Pole Position, Peluang Gresini Racing Naik Podium

“Saya tidak melakukan kesalahan di tikungan lima, bahkan di data terkonfirmasi. Sepertinya kita bisa lakukan yang terbaik di balapan nanti. Saya akan berusaha dekat dengan pebalap terdekat dan perbaiki posisi lebih cepat,” katanya.

Fabio Di Giannantonio saat berlaga pada MotoGP Jepang 2022Dok. Gresini Racing Fabio Di Giannantonio saat berlaga pada MotoGP Jepang 2022

Sedangkan Diggia, mengakui bahwa saat sesi latihan pagi sangat bagus dan alami peningkatan. Bahkan, dia sangat menikmati guyuran hujan.

“Namun kondisi memburuk dan saat kualifikasi saya sayangkan tidak memiliki feeling serupa dengan bagian depan motor, terutama saat pengereman,” kata Diggia.

Fabio Di Giannantonio saat berlaga pada MotoGP Jepang 2022Dok. Gresini Racing Fabio Di Giannantonio saat berlaga pada MotoGP Jepang 2022

“Ketika Q1 banyak pembalap yang kencang saat hujan, dan sangat sulit bisa tembus ke Q2. Kita bisa melakukan dengan baik saat balapan, jadi kita harus persiapkan sebaik mungkin saat warm up,” ujarnya.

Pada klasemen sementara, Bastianini masih berada di peringkat keempat dengan 163 poin. Sedangkan Diggia, berada di peringkat ke-20 dengan total 23 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com