Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diskon Motor Sport 150 cc, Suzuki GSX Series Lebih Murah Rp 2 Juta

Kompas.com - 08/09/2020, 15:41 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Peminat sepeda motor sport 150 cc bisa dibilang masih lebih tinggi dibanding yang 250 cc. Sebab, dari segi harga juga lebih terjangkau.

Untuk membuatnya semakin terjangkau, banyak diler-diler yang memberikan penawaran menarik. Salah satunya dengan diskon atau potongan harga.

Baca juga: Daftar Motor Sport 250 cc Bekas, Kawasaki Ninja Cuma Rp 20 Jutaan

Untuk Honda, besarnya diskon dipukul rata untuk motor naked dan full fairing. Tapi, berbeda jika pembeliannya secara tunai atau kredit.

“Honda CB150 Verza, CB150R, atau CBR150R diskon Rp 1,5 juta untuk pembelian secara kredit. Jika tunai, potongannya hanya Ro 500 ribu,” ujar salah satu wiraniaga diler Honda di Jakarta, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.

Sedangkan Yamaha, juga memberikan diskon hingga jutaan rupiah. Khususnya, untuk motor tipe naked.

Diskon untuk Vixion atau MT-15 sekitar Rp 1 juta sampai Rp 1,5 juta, khusus untuk pembelian kredit,” ujar salah satu tenaga penjual Yamaha di Depok.

Baca juga: Harga Motor Sport Underbone Bekas, Satria FU Cuma Rp 7 Jutaan

Suzuki juga tak mau ketinggalan, diskln yang diberikan bahkan lebih besar. Untuk GSX series, diskonnya bisa sampai Rp 2 juta.

“GSX series diskonnya bisa sampai Rp 2 juta, tapi tergantung tipe dan pembayaran secara kredit,” kata salah satu wiraniaga diler Suzuki di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Respons Trump Usai Putin Terima Usulan Gencatan Senjata Rusia-Ukraina
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau