JAKARTA, KOMPAS.com - Peminat sepeda motor sport 150 cc bisa dibilang masih lebih tinggi dibanding yang 250 cc. Sebab, dari segi harga juga lebih terjangkau.
Untuk membuatnya semakin terjangkau, banyak diler-diler yang memberikan penawaran menarik. Salah satunya dengan diskon atau potongan harga.
Untuk Honda, besarnya diskon dipukul rata untuk motor naked dan full fairing. Tapi, berbeda jika pembeliannya secara tunai atau kredit.
“Honda CB150 Verza, CB150R, atau CBR150R diskon Rp 1,5 juta untuk pembelian secara kredit. Jika tunai, potongannya hanya Ro 500 ribu,” ujar salah satu wiraniaga diler Honda di Jakarta, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.
Sedangkan Yamaha, juga memberikan diskon hingga jutaan rupiah. Khususnya, untuk motor tipe naked.
“Diskon untuk Vixion atau MT-15 sekitar Rp 1 juta sampai Rp 1,5 juta, khusus untuk pembelian kredit,” ujar salah satu tenaga penjual Yamaha di Depok.
Suzuki juga tak mau ketinggalan, diskln yang diberikan bahkan lebih besar. Untuk GSX series, diskonnya bisa sampai Rp 2 juta.
“GSX series diskonnya bisa sampai Rp 2 juta, tapi tergantung tipe dan pembayaran secara kredit,” kata salah satu wiraniaga diler Suzuki di Jakarta.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/09/08/154100215/diskon-motor-sport-150-cc-suzuki-gsx-series-lebih-murah-rp-2-juta