Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Potensi BBM Bocor, Husqvarna Recall Svartpilen dan Vitpilen 701

Kompas.com - 08/07/2020, 15:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Sumber bikewale


JAKARTA, KOMPAS.com - Husqvarna melakukan penarikan kembali untuk Husqvarna Svartpilen 701 dan Vitpilen 701. Dua motor jalan raya pabrikan Swedia itu ditarik karena ada potensi masalah kebocoran BBM.

Husqvarna mengatakan terjadi masalah pada sensor level bahan bakar dan area pemasangan pompa. Cacat pada dua komponen ini dapat menyebabkan BBM bocor dan bisa berbahaya buat pengendara.

Baca juga: Kenali Penyakit CBR250R CBU Thailand

Pabrikan tidak menyebut berapa jumlah unit yang mengalami masalah. Tapi kampanye global ini mempengaruhi Vitpilen 701 yang diproduksi antara 2018-2020, serta Svartpilen 701 yang dibuat pada 2019-2020.

Husqvarna mengatakan akan mengganti seluruh tangki BBM unit yang bermasalah dengan yang baru. Perusahaan akan menghubungi konsumen yang terkena dampak untuk melakukan perbaikan di diler terdekat.

Baca juga: Husqvarna Svarpilen 701 Melantai di IIMS Motobike Expo 2019

Kedua motor ini pun masuk ke Indonesia. Hadir lewat PT Premium Motorindo Abadi, APM Husqvarna di Indonesia. Vitpilen 701 meluncur di IIMS 2019, sedangkan Svartpilen 701 di IIMS Motobike 2019.

Meski mirip perbedaan keduanya yaitu soal desain. Svartpilen 701 mengusung gaya scrambler sedangkan Vitpilen 701 disebut neo cafe racer dengan setang bongkok dan buntut pendek yang jadi ciri khas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau