JAKARTA, KOMPAS.com – Klakson telolet bus sempat menjadi tren di Indonesia beberapa tahun lalu. Berbeda dengan klakson pada biasanya, telolet mengeluarkan nada seperti lagu-lagu yang menarik perhatian.
Tentunya pemasangan klakson telolet ini bukan standar dari pabrikannya. Namun pemasangannya bisa dilakukan oleh karoseri. Selain itu banyak juga variasi model dan harga yang beragam, tergantung kualitasnya.
Deputy GM. Product Division PT Hino Motors Sales Indonesia, Prasetyo Adi Yudho mengatakan, pemasangan telolet di bus mudah dilakukan karena biasanya ketika membeli sudah satu set.
Baca juga: Daftar 10 Mobil Terlaris di Mei 2020, Avanza Terlempar Jauh, XL7 Masuk Tiga Besar
“Banyak yang jual sudah satu set. Di busnya cuma ambil arus listrik saja, jadi tidak ada perlakuan khusus,” ucap Prasetyo kepada Kompas.com, Kamis (18/6/2020).
Export Manager Karoseri Laksana, Werry Yulianto mengatakan, klakson telolet memang bisa dipasangkan di karoseri. Biasanya pemesan bus sudah membeli klaksonnya dari luar dan minta untuk dipasang.
Baca juga: Lebih Murah dari Rocky, Ini Daftar Harga Toyota Raize
“Letak klakson biasanya ada di bagian bawah pengemudi dan posisi tombol untuk mengaktifkannya ada di kabin dekat dengan pengemudi,” kata Werry kepada Kompas.com.
Bentuk klakson telolet sebenarnya sama saja dengan yang biasa, namun punya jumlah terompet yang lebih banyak. Oleh karena itu, klakson telolet memiliki banyak pilihan nada dan bisa bermacam-macam. Nadanya juga sudah disetel dari ketika beli klakson tersebut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.