Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumpa Tiga Varian Baru Isuzu mu-X di GIIAS 2019

Kompas.com - 17/07/2019, 08:22 WIB
Stanly Ravel,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) siap meluncurkan tiga varian baru dari sport utility vehicle (SUV) andalan, mu-X 4x2. Model ini akan hadir dengan tiga tipe yang bisa menjadi pilihan konsumen, yakni I Series, S Series, dan Z Series.

S Series dan Z Series datang untuk menggantikan tipe sebelumnya, yaitu mu-X Royale dan Isuzu mu-X Premiere. Sedangkan untuk I Series, menjadi varian baru yang dihadirkan guna memenuhi kebutuhan konsumen yang ingin naik kelas memiliki kendaraan SUV.

Marketing Division Head Astra International Tbk-Isuzu Sales Operation (Astra Isuzu) Andy Dwi Zatmoko, mengatakan, varian mu-X I Series dan dua lainnya, akan ditampilkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 nanti beserta dengan pengumuman untuk harganya.

Baca juga: Isuzu Tinggal Tunggu Nasib Panther

"Tipe mu-X I Series merupakan varian terbaru yang kami hadirkan untuk mengisi segmen SUV High tujuh penumpang. Ini cocok bagi konsumen ritel yang ingin naik kelas, atau untuk konsumen fleet yang ingin kendaraan operasionalnya punya tingkat kenyamanan dan kesalamatan yang tinggi," kata Andy, dalam pesan singkatnya kepada Kompas.com, Selasa (16/7/2019).

Tiga tipe baru Isuzu mu-X di GIIAS 2019 Tiga tipe baru Isuzu mu-X di GIIAS 2019
Andy menjelaskan, tiga varian Isuzu mu-X tersebut tetap hadir dengan DNA Isuzu yang sudah terkenal. Mulai dari sisi efisiensi bahan bakar, tangguh, serta telah dilengkapi keamanan, dan keselamatan guna memberikan ketenangan saat berkendara.

"Selain tiga tipe terbaru dari mu-X 4x2 di GIIAS nanti juga ada Isuzu mu-X 4x4 dan Isuzu D-max baru," ucap Andy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau