Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program Khusus Konsumen Nissan-Datsun yang Kena Tsunami Banten

Kompas.com - 29/12/2018, 07:42 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) memberikan program khusus kepada pelanggan Nissan-Datsun yang mobilnya menjadi korban tsunami Banten, akhir pekan lalu. Tawaran tersebut mencakup diskon atau potongan harga untuk onderdil, biaya jasa, hingga perbaikan bodi dan cat.

Masing-masing punya nominal berbeda, seperti diskon 20 persen untuk onderdil, 30 persen pembelian oli, 25 persen biaya jasa servis, dan perbaikan bodi serta cat.

Program tersebut seperti dijelaskan Troy Pantouw, Deputy Director Communications NMI, berlaku untuk pelanggan yang terkena dampak tsunami di wilayah Banten dan Lampung, mulai 27 hingga 31 Desember 2018.

Baca juga: Nissan Mulai Kirim Terra ke Konsumen

"Kami berharap program spesial layanan purna jual ini bisa membantu menringankan beban dari para pelanggan kami," ucap Troy dalam siaran resmi, Sabtu (29/12/2018).

Syarat utama, kata Troy diperuntukan untuk pelanggan yang tidak ditanggung asuransi. Konsumen bisa menghubungi diler Nissan-Datsun Labuhan Ratu di Lampung dan Nissan-Datsun Jatake serta Cimone di Tangerang.

Komunitas Nissan Grand Livina ikut menjadi korban tsunami BantenKomunitas Nissan Livina Komunitas Nissan Grand Livina ikut menjadi korban tsunami Banten

Pelanggan bersangkutan bisa menghubungi layanan Nicole di 14023 dan Tanya Datsun di 1500023 untuk informasi lebih lanjut.

“Kami menghaturkan rasa duka cita sedalam-dalamnya bagi para korban dari bencana alam tsunami yang menimpa kawasan Banten dan Lampung Selatan," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com