Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMW Ikut Tren Diskon Akhir Tahun

Kompas.com - 13/12/2017, 10:22 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Tren diskon akhir tahun tak hanya melanda merek mobil menengah ke bawah, tapi juga premium seperti BMW yang kelasnya di level-level atas. Walapun memang masih belum menyebut berapa besaran potongan harganya.

Pihak diler BMW juga tak mau diskon yang diberikannya, dikaitkan dengan istilah cuci gudang di mana stok produk vehicle identification number (VIN) 2017 kurang laku dijual. Potongan harga disebut hanya upaya mengapresiasi konsumen.

“Kami memberikan diskon bukan karena ingin menghabiskan barang, tapi ini sebagai cara untuk mencoba mengerti konsumen, karena beberapa minggu lagi sudah 2018. Jadi kami tidak mau ada konsumen yang merasa, mereka membeli mobil baru tiga minggu tapi kok rasanya sudah satu tahun,” ujar Purwoko Arbutomo, Chief Operating Officer Tunas Mobilindo Parama yang merupakan diler resmi BMW, Selasa (12/12/2017).

Baca juga : BMW Mengaku Gampang Merakit Lokal Mobil Hibrida

Suasana stan BMW dan Mini di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.BMW Group Indonesia Suasana stan BMW dan Mini di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Purwoko menambahkan, dorongan diskon yang dilakukan angkanya reguler saja. Memang masih belum ada gambaran "reguler" yang dimaksud Purwoko berapa, tapi rata-rata untuk model massal angkanya berkisar Rp 20 juta sampai Rp 30 jutaan, bahkan kalau beruntung bisa mendapatkan lebih.

“Kami juga tidak tahu fenomenanya bagaimana, tapi kalau di kami memang belanja masyarakat terkait mobil juga tinggi di akhir tahun ini. Tentu kami imbangi juga dengan gap diskon yang berbeda-beda tiap model,” kata Purwoko.

Menangkap fenomena penjualan akhir tahun, dealer BMW juga menghadirkan kegiatan dan promo menarik. Mulai dari Showroom Event, lalu ada bunga 0 persen selama tiga tahun dan beberapa penawaran menarik lainnya sampai akhir tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau