Jakarta, KompasOtomotif – Dari foto-foto penampakan Yamaha NMAX terbaru yang didapat netizen William Genardy sedikit tersibak apa saja perubahan yang dialami skuter maxi itu. Paling kelihatan NMAX terbaru pakai suspensi tabung di belakang dan ada pilihan warna baru.
Suspensi tabung bisa jadi adalah jawaban atas keluhan para konsumen tentang terlalu kakunya suspensi belakang NMAX. Pihak Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) pernah bilang seting suspensi belakang NMAX juga ditujukan pasar ekspor.
Dari pengakuan William saat dihubungi KompasOtomotif, Rabu (6/12/2017), dia melihat ada sosok NMAX berkelir biru seperti terlihat pada foto. Selain itu dia juga menyadari ada varian yang menggunakan pelek berwarna emas.
Baca: Yamaha NMAX Terbaru Tepergok Kamera!
Penampakan NMAX terbaru sedang diangkut truk ini ditemukan William saat sedang mengemudi di Tol Jakarta-Cikampek, pada Minggu (3/12/2017) sore. Adik William yang duduk di sebelahnyalah yang mengambil foto.
NMAX terbaru ini kemungkinan besar adalah produk baru yang akan diluncurkan YIMM pada 9 Desember 2017. Dari undangan YIMM yang KompasOtomotif terima, YIMM hanya menyebut “peluncuran produk baru” tanpa menjelaskan lebih detail.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.