Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda CRF150L Aman Minum Premium

Kompas.com - 15/11/2017, 07:02 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Bandung, KompasOtomotif – Sesuai spesifikasi perbandingan kompresinya, yaitu 9,5:1, mesin Honda CRF150L bisa meneguk bahan bakar beroktan 88 alias Premium dari Pertamina. Kelebihan itu bisa menguntungkan buat pemakaian di daerah-daerah yang belum terjangkau bahan bakar berkualitas lebih baik.

“Jadi tidak ada masalah pakai Premium,” kata Sarwono Edi dari Technical Service Division Astra Honda Motor, di Bandung, Selasa (14/11/2017).

Honda CRF150L.Febri Ardani/KompasOtomotif Honda CRF150L.
Meski tidak apa-apa, Sarwono tetap merekomendasikan pengguna CRF150L memakai bahan bakar beroktan 90 sejenis Pertalite atau yang lebih baik. Sebab, menggunakan bahan bakar itu berarti pengguna bakal merasakan performa yang sebenarnya.

Baca: Mengapa Honda CRF150L Tanpa Versi Supermoto?

Sarwono menjelaskan sistem pembakaran mesin injeksi PGM-FI pada CRF150L yang diatur Electronic Control Module punya rentang untuk menyesuaikan kualitas bahan bakar. Kerjanya otomatis, jadi pengapian bisa mundur ataupun maju, tergantung bahan bakar yang masuk.

CRF150L (K84) punya basis mesin yang sama seperti Verza (K18) dan Mega Pro (KYE), namun didesain lebih baik. Perbedaannya bisa dilihat di artikel ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau