Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Digitalisasi, Bisa Beli Mobil Lelang Secara Online

Kompas.com - 27/10/2017, 15:24 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif Balai Lelang Ibid sudah punya dua metode pelelangan, yaitu onsite (pembeli datang ke lokasi pelelangan) dan online. Sebagai pergerakan mengantisipasi kemajuan zaman membuat Ibid mengembangkan metode baru, yaitu hibrida yang menggabungkan keduanya.

Ibid sebagai salah satu lini bisnis Serasi Autoraya yang merupakan anak perusahaan Astra International berusaha masuk lebih dalam ke era digitalisasi. Daddy Doxa Manurung, Chief Operation Officer Balai Lelang Ibid mengatakan, hal itu sejalan dengan keinginan Astra International.

“Jadi sekarang kami memang sedang mengembangkan lelang hibrida. Kami memang bukan yang pertama, karena sudah ada balai lelang lain yang melakukannya,” kata Daddy, di Jakarta, Rabu (25/10/2017).

Baca juga: Solidaritas Pemain Bajaj Bajuri Kuat, Rieke Diah Pitaloka Pastikan Anak Fanny Fadillah Tetap Sekolah

Dari penjelasan Daddy, mekanisme lelang hibrida yaitu lelang onsite bisa dipantau langsung melalui internet. Jadi penawar bisa menyaksikan langsung jalannya pelelangan tanpa perlu datang ke lokasi. Penawaran dari internet juga bisa dilakukan langsung dan diketahui penawar lain yang ada di lokasi.

Baca: Ibid Ajak Masyarakat Beli Mobil di Balai Lelang

Walau sudah punya rencana, Daddy mengatakan masih ada tantangannya, yaitu membuat masyarakat percaya membeli secara online. Lelang hibrida dari Ibid rencananya paling lama mulai berjalan pada April 2018. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau