Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berani Masuk ”Rumah” Lexus?

Kompas.com - 14/08/2017, 21:12 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Tangerang, KompasOtomotif – Di balik ingar-bingar pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, ada ”keseimbangan jiwa” yang ditawarkan Lexus Indonesia untuk pengunjung. Tak cuma memajang mobil miliaran rupiah, merek mewah punya Toyota ini menawarkan suasana tenang bak berada di ”rumah mama”.

Kalau berani dan sudah merasa mantap, silakan coba masuk ke booth Lexus bagian belakang di Hall 5D, ICE, BSD City, Tangerang. Nuansa kayu dengan ornamen bergaya Jepang akan menyapa duluan. Lalu, petugas akan membukakan pintu untuk Anda, dan nikmatilah ruangan nyaman yang disebut dengan Lexus Infinite Zen Garden.

Seketika, bisingnya suasana pameran lenyap. Hidung dimanja bau aromaterapi menyegarkan. Mata disuguhi dengan cahaya teduh, via atap dengan ambience seperti langit. Telinga dibuai dengan alunan musik yang menenangkan. Macam dari jalanan, masuk ke interior mobil yang kedap.

General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja, kepada KompasOtomotif, (14/8/2017), mengatakan bahwa lounge ini dibuat dengan konsep Experience Amazing. Orang akan terkejut, dan tidak akan pernah membayangkan sebelumnya, bahkan siap untuk menenangkan jiwa untuk sesaat.

Suasana jelang masuk Zen Garden di booth Lexus Indonesia.Lexus Indonesia Suasana jelang masuk Zen Garden di booth Lexus Indonesia.
”Kami tidak hanya menghadirkan kehebatan teknologi dari produk-produk Lexus, tetapi juga menghadirkan booth dengan suasana yang mampu melahirkan imajinasi dan inspirasi baru bagi seluruh tamu kami,” ujar Adrian.

Budaya dan Kemewahan
Lexus Infinite Zen Garden sarat akan karya perpaduan budaya kemewahan kerajaan Indonesia dengan tradisi Jepang. Kedua hal tersebut tidaklah mudah digabungkan, namun jika sampai mampu menyatu dengan taste dan high level sense of art, maka tercipta karya yang sulit dilukiskan. Itulah definisi dari sebuah karya masterpiece

Sudut demi sudut sangat detil diperhatikan, bahkan dalam penempatan karya-karya maestro tanah air seperti koleksi langka goresan Srihadi Soedarsono ”Tanah Lot”, koleksi batik klasik terbatas dari Iwan Tirta, dan beberapa art piece lainnya karya seniman Indonesia.

Suasana nyaman menenangkan jiwa.KompasOtomotif-Donny Apriliananda Suasana nyaman menenangkan jiwa.
Semua dikemas dalam Karesansui, salah satu gaya taman Jepang dengan lanskap kering yang dilukiskan dengan elemen utama pasir dan batu. Pasir mewakili air dan batu mewakili pulau. Pola-pola pada hamparan pasir ditata dengan penggaruk bambu untuk diimajinasikan seperti pusaran air.

Elemen menarik lainnya di dalam taman ini adalah adanya jembatan yang menambah harmoni dalam lanskap yang berfungsi sebagai penghubung bagian-bagian taman. Jembatan dipisahkan oleh ”air” menuju ke area private suite, tempat pengunjung bisa duduk santai menikmati pemandangan zen garden yang terpampang indah di depan mata.

Material natural seperti gemercik air mengalir dari bambu, rangkaian tanaman bonsai, dan hiasan tanaman bambu semakin mempercantik ”rumah” ini.

Lalu, siapa yang boleh menikmatinya? Adrian tidak secara langsung mengatakan konsumen atau calon konsumen. Bahkan dirinya mempersilakan siapa saja yang ingin tahu, atau bahkan sudah punya keberanian untuk menikmati Zen Garden. Berani masuk?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau