Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Berbayar, Ini Tarif Bus Trans Jatim Koridor V

Kompas.com - 17/10/2024, 10:42 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah mengoperasi koridor V selama dua minggu secara gratis, kini bus Trans Jatim telah memberlakukan tarif bagi penumpang pada koridor tersebut. 

 Koridor V sendiri melayani perjalanan Rute Terminal Purabaya (Surabaya)-Terminal Bangkalan (Madura). Selama 30 September-7 Oktober 2024, penumpang bisa naik bus rute ini secara gratis.

Berdasarkan informasi dari Instagram @officialtransjatim, penumpang yang naik bus rute ini tidak lagi Rp 0. Kini tarif bus dibanderol Rp 5.000 untuk umum dan Rp 2.500 untuk santri, pelajar atau mahasiswa. 

Seperti bus Trans Jatim yang melayani koridor I - IV, penumpang bisa menggunakan sistem pembayaran tunai maupun non-tunai.

Baca juga: Hitung Biaya Servis Honda Stylo 160 CBS

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Transjatim (@officialtransjatim)

Baca juga: Hitung Konsumsi BBM Honda Stylo 160 CBS, Tembus 44 Km per Liter

Pada Koridor V ini mengoperasikan sebanyak 15 unit bus Trans Jatim yang beroperasi setiap hari pukul 05.00 – 21.00 WIB.

Seperti biasanya, setiap bus Trans Jatim pada masing-masing koridor punya nama atau julukan. Pada bus Trans Jatim yang melayani koridor V diberikan nama Cakraningrat.

Sekedar informasi, Cakraningrat merupakan gelar bangsawan di pulau Madura. Meski begitu, 15 unit bus tersebut tetap tampil dengan ciri khas bus Trans Jatim yakni ukuran medium yang menggunakan kelir hijau kombinasi putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau