Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi CFMoto Papio X02, Motor Mini Petualang Rp 30 Jutaan

Kompas.com - 24/06/2024, 12:02 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - MForce Indonesia memperkenalkan versi lain dari Papio di Jakarta Fair Kemayoran, Sabtu (22/6/2024). Sebelumnya ada Papio X01 yang tampil ala cafe racer, kini hadir Papio X02 yang bergaya petualang.

Masih seperti Papio X01, Papio X02 merupakan motor mini yang tampilannya cukup nyentrik di jalanan. Motornya cocok buat pengendara yang mau tampil beda tapi tetap bisa dipakai harian.

Secara spesifikasi, Papio X02 punya dimensi panjang 1.748mm, lebar 736mm, dan tinggi 1.009mm. Kalau dibandingkan, ukurannya tidak lebih besar dari skutik, seperti Honda Vario 160 (1.929mm x 679mm x 1.088mm).

Baca juga: Tiga Motor Baru MForce Resmi Meluncur di Jakarta Fair 2024

Tampilannya pun unik, bisa dilihat dari lampu depannya yang ada dua bulatan, satu buat lampu dekat, satu lagi buat yang jauh. Bagian bodinya pun seperti motor naked, tapi dengan sepatbor paruh bebek, jadinya bergaya motor petualang.

Belum lagi peleknya yang palang tiga berukuran 12 inci dan dibalut dengan ban dual-purpose. Makin imut saja kelihatan motor ini tapi juga garang karena suspensi depan juga memakai upside-down.

Soal mesin, Papio X02 mengandalkan model satu silinder berpendingin udara dengan kapasitas 126cc. Tenaga yang dihasilkan sebesar 7 kW atau setara 9,3 TK di 8.250 RPM dan torsi 9,2 Nm di 6.500 RPM.

Baca juga: Cara Nyaman Pakai Hijab dan Helm Saat Berkendara Motor


Papio X02 menggunakan transmisi manual lima percepatan. Jadi masih mumpuni buat harian dan memberi sensasi sporty dengan ganti gigi memakai kopling.

Soal harga, Papio X02 dibanderol Rp 38,9 juta dan tersedia dua warna yakni Galaxy Grey dan Nebula Black. Motornya sudah ready stock, jadi tinggal pesan, maka siap diantar dalam waktu yang dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau