Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Modifikasi Digital BYD Seal Tampil Lebih Sporty dan Agresif

Kompas.com - 13/02/2024, 09:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Build Your Dream (BYD), produsen mobil listrik asal China resmi memasuki pasar Indonesia pada pertengahan Januari 2024.

BYD Motor Indonesia turut meluncurkan tiga lini produk unggulan, salah satunya adalah BYD Seal.

BYD Seal hadir untuk menjadi pilihan bagi pecinta sedan. Tampilan sedan sporty dengan bagian depan hadir berbentuk X yang atraktif dan stylish.

Baca juga: Berburu Mobil Klasik BMW E30, Harga Pasarannya Gelap

Belum resmi meluncur, kehadiran BYD Seal sudah mengundang para modifikator digital untuk menghadirkan ubahan yang membuat sedan listrik asal China ini tampil beda.

Seperti yang ditampilkan oleh pria bernama Josaphat Febrian melalui akun Instagram pribadinya bernama @j.f_works. Sang ilustrator mengubah tampilan standar BYD Seal menjadi lebih sporty dan lebih agresif.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Josaphat Febrian (@j.f_works)

Josaphat masih mempertahankan fascia depan BYD Seal dengan ciri khas garis tegas pada kap mesin dan lampu yang agresif. Namun, ground clearance mobil ini dibuat lebih ceper, dengan widebody yang membuat posturnya semakin berisi.

Pada bagian bawah disematkan front skirt, pun di bagian samping terdapat side skirt dengan desain senada. Modifikator digital ini juga mengganti pelek standar dengan Vossen MX3, dibalut ban dengan tapak lebar.

Baca juga: Ini Aksesori BMW E30 yang Paling Banyak Dicari

Josaphat tidak menampilkan bagian buritan dengan jelas. Namun, terlihat spoiler berwarna hitam yang cukup besar menempel di bagian belakang.

Secara keseluruhan, modifikasi garapan @j.f_works sukses mengubah tampilan BYD Seal menjadi lebih agresif dan sporty. Tentunya bisa dijadikan acuan modifikasi bagi Anda yang ingin meminang sedan asal negeri Tiongkok tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau