JAKARTA, KOMPAS.com - Pada pertengahan musim ini, Dorna Sports memberlakukan regulasi baru tentang tekanan ban pada motor MotoGP. Maverick Vinales ternyata ketahuan melanggar regulasi tersebut saat balapan pada MotoGP Catalunya 2023.
Pada regulasi yang baru, tekanan pada ban depan dan belakang direkomendasikan oleh Michelin pada tiap seri. Setiap motor juga disematkan Tyre Pressure Management System (TPMS) agar bisa dipantau secara langsung.
Baca juga: Momen Maverick Vinales Ketahuan Ternyata Seorang Wibu
Dikutip dari Motorsport.com, Minggu (3/9/2023), Vinales kedapatan menggunakan tekanan ban di bawah ketentuan. Pebalap Aprilia ini jadi yang pertama kedapatan melanggar regulasi tersebut.
"Pada tanggal 3 September 2023 saat balapan MotoGP di Gran Premi Monster Enegery de Catalunya, Anda kedapatan menggunakan tekanan ban yang lebih rendah dari parameter yang disarankan oleh pemasok resmi. Hal ini bertentangan dengan Pasal 2.4.4.9 dari peraturan Kejuaraan Dunia Grand Prix FIM," tulis pernyataan resmi dari FIM MotoGP Stewards.
"Untuk alasan di atas, FIM MotoGP Stewards Panel telah menjatuhkan peringatan resmi kepada Anda sesuai dengan Pasal 3.2.1 dari peraturan disiplin dan arbitrase Kejuaraan Dunia Grand Prix FIM," lanjut pernyataan resmi tersebut.
Baca juga: Vinales Sebut Pebalap Yamaha Kini Stres, Seperti Dia 3 Musim Lalu
View this post on Instagram
Untuk pelanggaran pertama, pebalap hanya akan diberikan teguran. Nantinya, untuk pelanggaran kedua akan dikenakan penalti 3 detik. Pelanggaran ketiga, dikenakan penalti 6 detik. Lalu, pelanggaran keempat akan dikenakan penalti 12 detik.
Mulai musim depan, pebalap yang ketahuan melanggar regulasi tersebut akan langsung didiskualifikasi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.