YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Stargazer X resmi meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Mobil ini hadir untuk mengisi celah di segmen Low Sport Utility Vehicle atau LSUV.
Pihak Hyundai mengajak bebeapa media untuk mencoba keunggulan Stargazer X lewat acara test drive melewati jalur Yogyakarta-Solo, untuk merasakan keungguan Stargazer X dan merasakan perbedaan dengan Stargazer yang merupakan mobil MPV.
Baca juga: Uji Ketangguhan Mitsubishi Triton ke Luar Kota
Perbedaan antara Stargazer X dengan Stargazer sudah pernah Kompas.com bahas. Maka kali ini tujuannya ialah menjajal rasa berkendara Stargazer X.
Saat pertama kali masuk kabin Stargazer X maka hal pertama yang terlihat ialah bentuk dasbor baru yang lebih rendah. Bentuk ini memberikan pengemudi jangkauan pandangan yang lebih maksimal.
Kemudian terlihat fitur baru yaitu auto hold serta electronic parking brake (EPB) yang memudahkan pengemudi. Rem parkir baru ini juga membuat konsol tengah terlihat lebih simpel.
Rute hari pertama cukup padat, Senin (28/8/2023). Start mulai dari bandara Yogyakarta International Airport, di Kabupaten Kulon Progo menuju Magelang. Rute yang disajikan mayoritas ialah jalan aspal mulus dengan beberapa jalur yang berkelok.
Saat pertama menjajal Stargazer X jujur tidak ada ubahan berarti di rasa berkendara dengan sang saudara Stargazer. Tenaga dan torsi tetap sama karena tidak ada perbedaan teknis di bagian mesin, perbedaan teknisnya ialah pelek lebih besar dan profil ban lebih tipis.
Baca juga: Ratusan Mobil Listrik Siap Ramaikan KTT ASEAN Ke-43 Jakarta
Pihak Hyundai mengajak beberapa media untuk mencoba keunggulan Stargazer X lewat acara test drive melewati jalur Yogyakarta-Solo
Sensasi itu yang langsung terasa pertama kali Kompas.com kemudian. Bantingannya terasa lebih kaku tapi juga rasa berkendara jadi sporty karena profil ban lebih tipis, tapi sebetulnya suspensi Stargazer X dan stargazer MPV tetap sama.
Sebagai LSUV, bagian kaki-kaki Stargazer X dibenamkan pelek baru berdesain Diamond Cut Alloy berukuran 17 inci, atau naik 1 inci ketimbang Stargazer yang pakai pelek ukuran 16 inci. Namun, profil ban pada Stargazer X dibuat lebih tipis yaitu 205/50.
"Kalau Stargazer yang biasa itu ring 16 bannya 205/55 R16 kalau Stargazer X karena ring 17 untuk berusaha agar bisa memaintain total diameter yang semirip mungkin, saya tidak bisa bilang sama karena tidak mungkin sama tapi semirip mungkin maka profilnya dikecilkan dari 55 menjadi 50 persen dengan lebar tapak yang sama 205," ujar Bonar Pakpahan, Product Expert Hyundai Motors Indonesia, di Solo, Jawa Tengah.
Baca juga: Catat Lokasi Tilang Uji Emisi Kendaraan di Jakarta Hari Ini
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.