Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Rumus Hitungan Ganti Oli Gardan dengan Oli Mesin | Lihat Bus Triple Decker, Dek Paling Bawah Ala Limousine

Kompas.com - 17/07/2023, 06:09 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Durasi penggantian oli gardan motor ternyata berbeda dengan oli mesin. Ini merupakan anjuran perawatan motor yang mungkin belum diketahui beberapa pengguna.

Saat pengendara servis ganti oli rutin, terkadang prosesnya dilakukan sepaket dengan oli gardan. Ternyata, hal itu tidak wajib.

Selain itu, bus double decker berarti memiliki dua tingkat. Di Indonesia bus seperti ini untuk kelas mewah alau sleeper.

Penggunanya ialah konsumen yang mencari kenyamanan. Namun di Pakistan rupanya bukan hanya bus double decker tapi juga ada bus triple decker.

Sesuai namanya bus ini memiliki tiga tingkat alias tiga dek untuk penumpang, sehingga dari eksterior lebih jangkung.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Minggu, 16 Juli 2023 :

1. Rumus Hitungan Ganti Oli Gardan dengan Oli Mesin

Anto Hananto, Kepala Bengkel AHASS 88 menjelaskan, pengendara tidak wajib mengganti oli gardan sepaket dengan oli mesin saat servis berkala.

Dia mengatakan, usia pemakaian oli gardan jauh lebih panjang dibandingkan oli mesin. Jika oli mesin disarankan ganti setiap 2.000 kilometer, oli gardan baru disarankan ganti setiap 6.000 kilometer.

Baca juga: Rumus Hitungan Ganti Oli Gardan dengan Oli Mesin

2. Lihat Bus Triple Decker, Dek Paling Bawah Ala Limousine

Di Pakistan rupanya bukan hanya bus double decker tapi juga ada bus triple decker.Foto: Tangkapan layar Di Pakistan rupanya bukan hanya bus double decker tapi juga ada bus triple decker.

Dalam video yang viral di akun TikTok, raincitychannel, terlihat bus memiliki eksterior kuning dan merah. Armada tersebut punya PO Super International, dengan jenis bus limousine plus miliki tiga jendela bertingkat.

Dari video bilalsjutt, diketahui PO Super International berdiri sejak 1983. Adapun jenis bus triple decker ini tampaknya jadi senjata baru perusahaan untuk mengaet konsumen terutama yang suka berpergian pakai bus.

Baca juga: Lihat Bus Triple Decker, Dek Paling Bawah Ala Limousine

3. Video Honda Supra Kalahkan Motor Trail di Tanjakan Licin

Motor Honda Supra modifikasi lebih tangguh saat diajak menanjak di jalur off road.
Foto: Tangkapan layar Motor Honda Supra modifikasi lebih tangguh saat diajak menanjak di jalur off road.

Video yang memperlihatkan motor bebek mampu "mengalahkan" motor trail di jalur off road kembali terjadi.

Motor Honda Supra modifikasi lebih tangguh saat diajak menanjak di jalur off road. Dalam video yang diunggah akun Instagram, pendakilawas terlihat di awal video ada dua pehobi motor trail yang kesulitan menaklukkan tanjakan berlumpur yang curam dan licin.

Baca juga: Video Honda Supra Kalahkan Motor Trail di Tanjakan Licin

4. Legenda MotoGP Sarankan Marc Marquez Pensiun

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez bekerja sama dengan Airbnb menyewakan motorhome miliknya untuk GP Catalunya yang akan digelar pada 3 September 2023 mendatang.
Dok MotoGP Pebalap Repsol Honda Marc Marquez bekerja sama dengan Airbnb menyewakan motorhome miliknya untuk GP Catalunya yang akan digelar pada 3 September 2023 mendatang.

Legenda balap motor, Wayne Gardner, mengutarakan pendapatnya mengenai Marc Marquez. Juara dunia Grand Prix 1987 itu mengatakan sebaiknya Marquez pikirkan pensiun.

Gardner mengatakan, masalah Marquez ada dua yaitu pengembangan motor Honda yang lambat dan kedua ialah cederanya sejak 2020 yang tidak bisa membuatnya kembali ke kemampuannya seperti dulu lagi.

Baca juga: Legenda MotoGP Sarankan Marc Marquez Pensiun

5. Daftar Harga Mobil Baru Tahun 1984, Suzuki Jimny Cuma Rp 7 Juta

daftar harga mobil baru tahun 1984tiktok.com/@yudinurulhakim5 daftar harga mobil baru tahun 1984

Beredar di media sosial unggahan yang memperlihatkan daftar harga kendaraan bermotor di tahun 1980-an. Unggahan berupa foto tersebut diposting oleh akun Tiktok bernama Bocah Jadoel.

Dalam postingan itu terdapat beberapa foto yang memperlihatkan daftar harga mobil dan sepeda motor. Pada slide pertama misalnya, memperlihatkan daftar harga mobil sampai tanggal 3 Mei 1984, di Malang (tanpa BBN).

Baca juga: Daftar Harga Mobil Baru Tahun 1984, Suzuki Jimny Cuma Rp 7 Juta

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com