JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi pengguna kendaraan roda empat yang hendak melewati Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) E arah Cikunir sebaiknya berhati-hati.
Pasalnya, Jasamarga Metropolitan Tollroad sebagai pengelola Ruas Tol JORR E, bersama dengan PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) selaku service provider pemeliharaan jalan tol, akan melakukan pekerjaan pemeliharaan berupa rekonstruksi perkerasan.
Baca juga: Penerimaan Mobil Listrik Wuling Air ev di Luar Ekspektasi
Dilansir dari laman Badan Pengaturan Jalan Tol (BPJT), Minggu (4/12/2022), pekerjaan rekonstruksi perkerasan pada Ruas Tol JORR E arah Cikunir, yang akan dilaksanakan mulai 5 - 11 Desember 2022.
Selain itu, ada juga pemeliharaan jalan berupa pengecatan marka, pengecatan guardrail, normalisasi saluran, pencucian rambu dan reflektor, pemeliharaan taman dan rumput, serta pembersihan lajur, drainase, sampah dan pemeliharaan Penerangan Jalan Umum (PJU).
Berikut jadwal dan titik lokasi pekerjaan rekonstruksi perkerasan pada Ruas Tol JORR E:
1. Arah Cikunir
- KM 16+550 s.d KM 16+560 lajur 2 sepanjang 10 meter dilaksanakan 5 Desember 2022;
- KM 19+010 s.d KM 19+015 lajur 2 sepanjang 5 meter dilaksanakan 6 Desember 2022;
- KM 16+565 s.d KM 16+575 lajur 2 sepanjang 10 meter dilaksanakan 7 Desember 2022;
- KM 17+655 s.d KM 17+660 lajur 1 sepanjang 5 meter dilaksanakan 8 Desember 2022;
- KM 17+770 s.d KM 17+780 lajur 2 sepanjang 10 meter dilaksanakan 9 Desember 2022;
- KM 17+395 s.d KM 17+405 lajur 1 sepanjang 10 meter dilaksanakan 10 Desember 2022;
- KM 19+020 s.d KM 19+025 lajur 1 sepanjang 5 meter dilaksanakan 11 Desember 2022.
2. Arah Pondok Ranji
- KM 19+035 s.d KM 19+290 lajur 1 sepanjang 25 meter, dilaksanakan 5 Desember 2022;
- KM 19+185 s.d KM 19+175 lajur 2 sepanjang 10 meter, dilaksanakan 6 Desember 2022;
- KM 19+175 s.d KM 19+165 lajur 2 sepanjang 10 meter, dilaksanakan 7 Desember 2022;
- KM 19+155 s.d KM 19+50 lajur 1 sepanjang 105 meter, dilaksanakan 8 Desember 2022;
- KM 19+960 s.d KM 19+950 lajur 2 sepanjang 10 meter, dilaksanakan 9 Desember 2022;
- KM 18+515 s.d KM 18+505 lajur 1 sepanjang 10 meter, dilaksanakan 5 Desember 2022.
Baca juga: Dipakai Saat KTT G20, Alva One Klaim Satu Baterai Bisa Tempuh 100 Km
Adapun pihak Jasa Marga telah menyiapkan rambu-rambu pengamanan pekerjaan sesuai standar, menyiagakan petugas pengaturan lalu lintas demi keamanan pengguna jalan.
Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati, mengikuti arahan petugas dan menaati rambu-rambu terutama di sekitar lokasi pekerjaan serta mengatur waktu perjalanan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.