PORTIMAO, KOMPAS.com - Yamaha resmi memperpanjang kontrak dengan Dorna Sports menjadi pemasok skutik untuk dipakai sekitar paddock MotoGP.
Yamaha mulai memasok motor paddock MotoGP sejak 2005. Sejak saat itu motor-motor Yamaha "berseliweran" untuk dipakai para personel di lapangan.
Baca juga: Enggak Perlu Pusing, Ini 5 Cara Mudah Merawat Mobil Selama Ramadhan
Yamaha will continue as the official scooter supplier of MotoGP™, beginning in Portimão
Yamaha and Dorna Sports have signed a new agreement that will see the Japanese company continue as the officials cooter supplier to the FIM MotoGP™ World #MotoGPhttps://t.co/P3ZeLekYcw pic.twitter.com/1BlQy7ttCm
— Superbike News (@sbknews) April 21, 2021
Sebagai awalan Yamaha telah memasok 25 unit Yamaha Nmax 125. Motor ini dipakai perdana di GP Portugal pekan lalu, dan akan terus dipakai sampai akhir musim 2021.
Paolo Pavesio, Direktur Pemasaran dan Motorsport Yamaha Motor Europe NV, mengatakan, kerjasama ini menunjukkan bahwa skutik Yamaha cocok untuk kebutuhan paddock.
"Yamaha telah menjadi pemasok resmi skuter untuk Dorna Sports dan MotoGP sejak 2005 dan kami bangga bahwa kemitraan ini akan berlanjut pada tahun 2021," katanya mengutip MotoGP.com, Kamis (22/4/2021).
Baca juga: Mini Edisi Terbatas Langsung Ludes di IIMS Hybrid 2021
"Yamaha akan menyediakan Nmax 125 yang diperbarui, skuter yang, dengan kelincahan yang sangat baik, stabilitas yang mudah, kapasitas penyimpanan yang besar," katanya.
Pau Serracanta, Managing Director Dorna Sports, mengatakan, skutik Yamah selalu digunakan staf Dorna dan membuat ruang gerak jadi lebih efisien.
"Saya sangat menantikan untuk mengendarai salah satu armada skuter NMAX baru, seperti juga semua rekan kami di lokasi," kata Serracanta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.