Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Macet, Ada Pemeliharaan dan Peningkatan Kapasitas di Tol Jagorawi

Kompas.com - 29/01/2020, 07:02 WIB
Stanly Ravel,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga Metropolitan Tollroad mengklaim bakal menyelesaikan beberapa pekerjaan terkait pemeliharaan dan peningkatan kapasitas di ruas Tol Jagorawi sebelum Lebaran 2020.

Pemeliharaan dan peningkatan kapasitas dilakukan guna mengurai kepadatan yang tejadi pada pintu keluar Tol Cibubur dari arah Jakarta sekaligus memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Dari beberapa pengerjaan, yang saat ini sedang dikejar penyelesaiannya adalah realignment Gerbang Tol (GT) Cibubur 1 Ruas Tol Jagorawi yang bertujuan untuk manambah kapasitas.

Lokasi pekerjaan dilaksanakan di Km 12+625 sampai Km 13+575 yang sudah berlangsung sejak 11 Desember, dengan target selesai pada awal April 2020.

Baca juga: Ternyata Tol Cipularang Punya Batas Waktu Tempuh, Namun Tanpa Denda

"Selama pekerjaan berlangsung, semua lajur dapat digunakan sebagai jalur lalu lintas, kecuali pada bahu jalan ada penyempitan untuk pengamanan lalu lintas," ujar Marketing and Communication Department Head PT Jasamarga Metropolitan Tollroad Irra Susiyanti dalam keterangan resminya, Selasa (28/1/2020).

Tak hanya itu, Jasa Marga juga sedang melakukan pemeliharaan jalan berupa rekonstruksi dari Km 15 sampai Km 24. Pekerjaan sepanjang 1,9 km yang sudah dimulai dari awal 2020 tersebut diprediksi selesai pada 22 Februari mendatang.

Irra mengatakan, pelaksanaan rekonstruksi adalah program rutin yang dilaksanakan dengan tujuan memberikan pelayanan performa jalan yang baik bagi pengguna jalan tol.

Baca juga: Jasa Marga Tegaskan, Kartu Tol Hilang Tetap Denda 2 Kali Jarak Terjauh

Untuk mengantisipasi penyempitan atau adanya gangguan jalur yang terjadi akibat pekerjaan, pihak Jasamarga mengatakan telah menyiapkan rambu pengamanan, menyiagakan petugas pengaturan lalu lintas, serta bekerja sama dengan kepolisian untuk pelaksanaan rekayasa lalu lintas yang dibutuhkan secara situasional.

"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. Diimbau pengguna jalan agar tetap berhati-hati memperhatikan rambu dan arahan petugas, juga mengatur waktu perjalanan," ucap Irra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
dampak perluasan pintu keluar cibubur setiap jam pulang kantor merayap mulai pintu masuk uki...apakah pihak jasa marga tutup mata? yang lalu perbaikan satu jalur setiap sore ada contra flow


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Peringatkan Hamas, Netanyahu: Serangan Akan Semakin Meningkat!
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau