Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deddy Corbuzier Bakal Kebal Aturan Ganjil Genap

Kompas.com - 29/09/2019, 09:42 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mentalis Deddy Corbuzier, kini resmi menjadi salah satu pemilik Tesla Model 3 di Indonesia. Hal ini diketahui dari unggahan foto di akun Instagram resmi miliknya.

Terlihat pria yang akrab disapa "Master Corbuzier" tersebut, melakukan swafoto bersama Tesla Model 3 yang kini menjadi salah satu koleksi dari deretan mobil pribadinya.

Bahkan Deddy sedikit menuliskan ceritanya setelah mengendarai mobil listrik yang juga memiliki fitur AutoPilot tersebut.

Baca juga: Mobil Listrik Termurah Tesla Resmi Dijual di Indonesia

Menurut dia, mengemudikan Tesla Model 3 seakan mengendarai sebuah ponsel pintar, dan yang paling berkesan lagi terbebas dari aturan ganjil genap di Jakarta.

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Sayafrin Liputo, pernah menyatakan mobil listrik masuk dalam 12 kategori kendaraan yang bebas dari aturan perluasan ganjil genap di beberapa ruas jalan Jakarta.

Dengan demikian, mobil listrik sudah ditetapkan menjadi salah satu jenis kendaraan yang bebas dari ganjil genap, lantaran dianggap tak berkonstribusi terhadap emisi gas buang yang berimbas pada polusi udara.

Tesla Model 3 Tesla Model 3

"The FIRST #teslamodel3 midnight silver in Indonesia Finally Arrived!! Rasanya kaya nyetir SMARTPHONE...Also.. The first Car yg ga kena Ganjil Genap..," tulis Deddy dalam Instagram.

Seperti diketahui, Tesla merupakan pionir mobil listrik yang lahir di Amerika Serikat. Produk ini pertama kali diperkenalkan di Tanah Air melalui akses importir umum (IU), yakni Prestige Motorcar pada Agustus 2019.

Baca juga: Tesla Model X Rawan Terbakar, Bluebird Jamin Perawatan

Peluncuran Model 3 oleh Prestige pun menambah model Tesla yang telah dipasarkan sebelumnya, yakni Model S dan X. Secara spesifikasi, Tesla Model 3 datang dengan tiga

Tesla Model 3 datang dalam tiga varian, yakni Standard Range Plus, Long Range, dan Performance. Masing-masing dibedakan dari sisi tenaga dan jangkauan jelajahnya.

Baca juga: Tesla Model S Jadi Taksi Blue Bird

Standard Range Plus menjadi varian dasar yang memiliki kemampuan berjalan sejauh 409 km dalam satu kali pengisian penuh.

Menggunakan penggerak roda belakang, tipe ini diklaim mampu menempuh jarak dari 0-100 kpj dalam waktu hanya 5,3 detik.

Untuk Long Range, memiliki penggerak seluruh roda dengan jarak tempuh yang lebih jauh yakni 560 km, tenaganya juga lebih tinggi, yakni 412 tk. Sementara varian Performace, memiliki daya yang paling tinggi, yakni 472 tk.

Sementara untuk fitur-fitur yang dihadirkan juga sudah sangat lengkap. Mulai dari AutoPilot, Autopark, Auto Lane Change, Adaptive Cruise Control, sampai kamera 360 derajat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com