Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Civic Type R Catatkan Rekor Baru di Silverstone

Kompas.com - 03/07/2018, 13:43 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kental dengan aura balap, Honda Civic Type R berhasil mencatatkan rekor baru di Sirkuit Silverstone Inggris dengan catatan waktu 2 menit 31,32 detik. Rekor ini mengalahkan catatan waktu Honda Civic Type R generasi terdahulu.

Hadir dalam gelaran Honda Civic Type R Challenge 2018, hatchback tersebut dikendarai oleh pebalap Matt Neal yang telah memenangkan ajang British Touring Car Champioship tiga kali berturut-turut.

Sirkuit Silverstone sendiri memiliki panjang 5,89 kilometer dengan karakteristik jalan lurus dan tikungan tajam.

"Mobil ini punya keunggulan dalam kecepatan tinggi di tikungan. Honda telah memperbaiki setiap aspek mulai dari stabilitas handling dengan suspensi multi-link, aerodinamika, pusat gravitasi yang lebih rendah, setir yang presisi serta tenaga dan akselerasi yang juga meningkat dari model sebelumnya," ucap Matt dalam keterangan resmi, Selasa (3/7/2018).

Catatan waktu baru di Sirkuit Silverstone adalah rekor lap time keempat yang diraih oleh Honda Civic Type R. Pada April 2017, Civic Type R menjadi mobil dengan penggerak roda depan tercepat di Sirkuit Nürburgring Nordschleife dengan lap time 7 menit 43,8 detik.

Baca juga: Modifikasi Civic Type R dan Rebel Karya Charlie Puth

Setelah itu, Honda mengadakan “Type R Challenge 2018” dan membuka seri pertamanya dengan performa dari pembalap WTC Esteban Guerrieri, yang meraih lap time 2 menit 1,51 detik di Sirkuit Magny-Cours GP, Perancis. Kemudian, pembalap Bertrand Baguette berlaga di seri kedua dengan lap time 2 menit 53,72 detik di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia.

Jajaran pembalap yang akan berlaga di “Type R Challenge 2018” berikutnya adalah pemenang Formula 1 World Champion sekaligus pembalap NSX Super GT, Jenson Button dari Inggris dan pembalap WTCR Tiago Monteiro dari Portugal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau