Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Dekade V-Ixion Dirayakan Meriah dengan Touring

Kompas.com - 21/10/2017, 13:02 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif –  Yamaha menggelar perayaan usia satu dekade V-Ixion dengan menyatukan ribuan komunitas dan konsumen pecinta sepeda motor itu dalam aktivitas jambore, 21-22 Oktober 2017, di Rizen Kedaton Gunung Geulis Bogor, Jawa Barat.

Aktivitas ini pun dimeriahkan dengan touring gabungan yang diikuti ribuan biker se-Jabodetabek mengendarai V-Ixion dari tiga titik, yakni kantor Yamaha Flagship Shop di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, warung tenda Kalibata Jakarta Timur, dan diler Yamaha Mekar Motor di Jalan Padjadjaran, Bogor.

Kekompakan komunitas pemilik Yamaha V-Ixion merupakan salah satu dari karakter positif mereka, dan dikatakan turut menguatkan eksistensi dan reputasi sport naked bike tersebut hingga 10 tahun.

Karena itu juga, tahun ini Yamaha meluncurkan generasi teranyar, All New V-Ixion dan All New V-Ixion R, yang juga lahir karena suara konsumen dan komunitas.

”Jambore 1 Dekade V-Ixion merupakan bentuk apresiasi Yamaha kepada konsumen dan komunitas loyal. Dimulai dengan touring gabungan komunitas dan konsumen se-Jabodetabek. Pastinya touring kali ini menjadi cerita yang akan selalu diingat,” ucap Eddy Ang, Deputi GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Sabtu (21/10/2017).

Di tengah perjalanan menuju Rizen Kedaton Gunung Geulis, peserta touring Jambore 1 Dekade V-Ixion berkumpul bersama di Bukit Pelangi. Mereka berhenti sejenak menikmati indahnya pemandangan alam. Bukit Pelangi dekat dengan komunitas V-Ixion karena merupakan salah satu titik favorit yang kerap dilewati saat touring.

”Touring Jambore 1 Dekade V-Ixion ini rasanya beda, karena ini dilakukan di momen 1 Dekade V-Ixion. Sebagai penggemar V-Ixion, kami tentu bangga,” komentar Ketua Panitia Pelaksana event Jambore 1 Dekade V-Ixion, Sahrul, dari klub V-Ixion Motor Club Jakarta (VMCJ).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau