Surabaya, KompasOtomotif – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melanjutkan bahana peluncuran model terbarunya Xpander ke beberapa kota besar Indonesia. Kali ini, pameran bertajuk “Mitsubishi Motors Special Exhibition” berlangsung di Surabaya dan Semarang, Rabu (23/8/2017).
Di Surabaya, Xpander menjadi andalan pameran berkat kerjasama, antara MMKSI dengan beberapa diler resmi, yakni PT Sun Star Motor, PT Bumen Redja Abadi, dan PT Srikandi Diamond Indah Motors, di Mall Ciputra World, 23 – 27 Agustus 2017.
“Setelah peluncuran dan test drive di GIIAS, sesi kedua akan tersedia unit tes di beberapa kota besar. Mulai September mobil tes akan bisa dinikmati konsumen di diler-diler, karena ini penjualan akan kembali membesar,” kata Osamu Iwaba, Direktur Penjualan dan Pemasaran MMKSI di Surabaya, di sela peresmian pameran di Surabaya.
Amiruddin, Kepala Penjualan dan Pemasaran Wilayah 2 MMKSI, mengatakan, kehadiran Xpander sudah dinantikan di Jawa Timur, khususnya Surabaya. Lewat pameran ini, diharapkan konsumen bisa langsung melihat seperti apa kualitas yang ditawarkan Mitsubishi lewat Xpander.
Baca: Setelah SPK Xpander, Ini Kekhawatiran Konsumen
“Mulai awal 2018, kami berharap Xpander bisa mencakup 20 persen segmen pasar small MPV, dengan kisaran penjualan 550 unit per bulan. Saat ini, kontribusi Jawa Timur terhadap penjualan Mitsubishi secara nasional mencakup 15 persen,” kata Amiruddin.
Surabaya dipilih menjadi salah satu kota dilakukannya peluncuran Mitsubishi Xpander dikarenakan besarnya potensi pasar dan tingginya pengguna small MPV di wilayah Jawa Timur. Sejak peluncuran perdana di GIIAS, Xpander sudah menerima pesanan hingga 781 unit di wilayah Jawa Timur.
Selain menghadirkan Xpander dan melakukan peluncuran kepada masyarakat Surabaya dan Jawa Timur, dalam pameran ini MMKSI juga menghadirkan delapan model lain dan lima unit test drive yang dimaksudkan untuk memberikan kesempatan pada konsumen untuk mendapatkan impresi langsung terhadap Xpander dan line-up kendaraan penumpang Mitsubishi Motors lainnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.