Le Mans, KompasOtomotif - Jelang MotoGP Perancis, para pebalap sudah mulai melakukan sesi latihan bebas pertama dan kedua di Sirkuit Le Mans, Jumat (19/5/2017). Jack Miller sukses memimpin latihan sesi pertama dengan catatan waktu terbaik.
Baca : "Umbrella Girl" MotoGP Mau Dihapus ?
Pebalap asal Australia yang membela Estrella Galicia ini berturut-turut berhasil mempertajam catatan waktu. Mulai dari 1 menit 39.328 detik, 1 menit 38.570 detik, hingga akhirnya menutup latihan dengan 1 menit 37.467 detik.
#JM43 masters drying #MotoGP FP1#FrenchGP ????https://t.co/8kLbIbu22u pic.twitter.com/cYFMEK2geg
— MotoGP™ ???????????? (@MotoGP) 19 Mei 2017
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, hanya sanggup mengikuti di barisan kedua yang lebih lambat 1,288 detik dari Miller, sedangkan posisi ketiga ditempati pebalap satelit, Johan Zarco.
Duet Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi juga tidak masuk dalam jajaran lima besar. Rossi berada di posisi kedelapan tepat di bawah Bradley Smith, sedangkan Vineles menjadi juru kunci pada urutan 10 besar.
Latihan Kedua
Selesai putaran pertama, jelang sesi kedua lintasan diguyur hujan lebat, alhasil para pebalap turun dalam kondisi lintasan yang masih basah. Putaran kali ini giliran Andrea Dovizioso yang unjuk kebolehan.
Baca : Tim "VR46" Bisa Masuk MotoGP, Kalau Rossi Pensiun
Pebalap Italia dari tim Ducati sukses menaklukan beberapa rivalnya. Dovizioso keluar sebagai pebalap tercepat dalam lintasan basah dengan catatan waktu 1 menit 41,673 detik.
Almost! ???? #AD04 pic.twitter.com/gClAkfRlXA
— MotoGP™ ???????????? (@MotoGP) 19 Mei 2017
Sesi latihan bebas kedua diwarnai jatuhnya Pol Espargaro dari Red Bull KTM Factory Racing pada putaran delapan. Persaingan ketat juga terjadi antara dua pebalap Octo Pramac Racing, Scott Redding dan Danilo Petrucci. Redding memipin sejak putaran awal akhir tergeser oleh Petrucci dengan catatan waktu 1 menit 42.475 detik.
Namun Petrucci tetap tidak mampu mengejar Dovizioso yang memimpin hingga garis finis. Valentino Rossi tidak mengalami perkembangan, justu posisi bertukar tempat dengan Vinales, sedangkan Marquez masih konsisten pada urutan kedua.
#AD04 ends the session at the top of the times #FrenchGP pic.twitter.com/DLFZdPDS5X
— MotoGP™ ???????????? (@MotoGP) 19 Mei 2017
Sesi latihan bebas ketiga dan empat akan dilanjutkan pada Sabtu (20/5/2017) pukul 18:30 . Setelah itu sesi kualifikasi penentuan posisi start langsung digelar tepat pada pukul 19:10 hingga 20:50 waktu Indonesia.
Hasil latihan bebas kedua GP Prancis
1. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP17) 1m 41.673s
2. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 41.716s
3. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17)1m 41.906s
4. Scott Redding GBR Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16)1m 41.925s
5. Andrea Iannone ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 42.078s
6. Alvaro Bautista ESP Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP16)1m 42.625s
7. Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)1m 42.729s
8. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 42.894s
9. Sam Lowes GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)* 1m 42.998s
10. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 43.006s
11. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 43.177s
12. Loris Baz FRA Reale Avintia Racing (Desmosedici GP15)1m 43.250s
13. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 43.340s
14. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 1m 44.177s
15. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (Desmosedici GP17) 1m 44.276s
16. Sylvain Guintoli FRA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 44.572s
17. Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)1m 44.678s
18. Hector Barbera ESP Reale Avintia Racing (Desmosedici GP16)1m 45.074s
19. Jonas Folger GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 1m 45.119s
20. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 1m 45.622s
21. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 45.804s
22. Karel Abraham CZE Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP15)1m 47.127s
23. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 1m 47.701s