Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan dari Jepang

Bos Honda Sempat Gadai Rumah Bangun Sirkuit Suzuka

Kompas.com - 24/10/2016, 13:01 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Sirkuit Suzuka di prefektur Mie, Jepang, mulai beroperasi pada 1962.Hingga sekarang sirkuit tertua di Jepang yang masih beroperasi ini jadi lokasi langganan diselenggarakannya balapan tingkat dunia. Namun siapa sangka, ternyata sejarah pembangunannya melalui masa-masa sulit.

Febri Ardani/KompasOtomotif Yoichi Harada, General Manager Driving Safety Promotion Center Honda Motor Co., Ltd
Cerita menarik diungkap oleh Yoichi Harada, General Manager Driving Safety Promotion Center Honda Motor Co., Ltd saat ditemui di sirkuit Suzuka, Kamis (20/10/2016). Sebelum pembangunan, dia mengatakan tingginya jumlah kecelakaan dan angka kematian menjadi isu besar di Jepang.

Atas alasan itulah pendiri Honda, Sichiro Honda, menginginkan ada tempat tes khusus, pelatihan olahraga balap dan keselamatan berkendara di Jepang. Harada mengungkap saat pada era 1950 Honda merupakan bintang di industri otomotif, meski begitu secara finansial ukurannya masih kecil.

“Dampaknya tidak ada bank yang mau meminjamkan uang. Jadi, co-founder kami, Takeo Fujisawa, Executive Vice President saat itu, memutuskan menyerahkan rumahnya buat membangun sirkuit. Perusahaan seharusnya menanamkan modal tetapi karena tidak punya, makanya hal itu dilakukan sebagai jaminan,” ucap Harada.

Wikipedia Denah Sirkuit Suzuka di Jepang
Suzuka saat ini dioperasikan oleh anak perusahaan Honda, Mobilityland Corporation. Sirkuit sepanjang 5,8 km ini memiliki banyak pilihan konfigurasi untuk memenuhi berbagai jenis balapan.

Febri Ardani/KompasOtomotif Sirkuit Suzuka di prefektur Mie, Jepang.
Sedikit sejarah kelam, pebalap MotoGP asal Jepang, Daijiro Kato, pernah kecelakaan hingga merenggut nyawanya di Sirkuit Suzuka pada 2003. Sirkuit ini sudah empat kali dirombak, terutama menyesuaikan regulasi MotoGP dan Formula 1.

Sirkuit Suzuka pernah menyelenggarakan balapan Suzuka 8 Hours, World Touring Car Championship, NASCAR, Super GT, Super Formula, MJF Superbike, D1 Grand Prix, dan Super Taikyu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau