Karawang, KompasOtomotif - Toyota Sienta sudah diproduksi mulai Juni disusul distribusi sejak awal Juli 2016. Meski begitu Toyota Manufacturing Motor Indonesia (TMMIN) baru hari ini, Senin (25/7/2016), merayakan kelahiran Sienta di Indonesia sebagai lokasi produksi perdana di luar Jepang.
Sienta lahir dari Plant II TMMIN di Karawang, Jawa Barat. Di lokasi itu selama ini TMMIN sudah memproduksi Etios Valco, Vios, Limo, dan Yaris.
Rencana awal kapasitas produksi Sienta mencapai 4.000 unit per bulan. Dari setiap gelombang produksi unit di Plant II yang terdiri dari tujuh unit, enam di antaranya adalah Sienta.
Sienta merupakan mobil pertama Toyota di Indonesia dengan kandungan lokal 80 persen saat awal produksi. MPV yang muat 7-penumpang itu bukan hanya jadi lambang kepercayaan Toyota kepada Indonesia tetapi juga simbol kekuatan rantai pasokan komponen di dalam negeri.
"Pada awal produksi Sienta langsung mencapai 80 persen. Waktu generasi pertama Kijang diproduksi pada 1977 hanya 19 persen," ucap Masahiro Nonami, Presiden Direktur TMMIN dalam kata sambutannya.
Berkat Sienta perusahaan pemasok TMMIN kini menjadi 139 perusahaan. Total pemasok sekarang ada 709 perusahaan untuk tier satu, dua, dan tiga.
"Sienta tidak hanya buat Indonesia. Kami sudah ekspor beberapa produk. Kami berharap volume ekspor akan meningkat. Saya percaya sienta akan melanjutkan kisah sukses innova sebagai produk indonesia untuk dunia," ujar Nonami.
Mitsuko Ookubo Toyota Motor Company East Japan Managing Officer menjelaskan Sienta dikembangkan di Jepang namun disesuaikan untuk Indonesia. Dia mengatakan perubahan Sienta di Indonesia terletak pada "sistem suspensi", eksterior, dan interior.
"Ini untuk pertama kalinya Toyota Motor Japan Compact Car Company mendukung produksi compact car di luar jepang," ujar Ookubo.
Dalam perayaan pihak TMMIN menyerahkan secara simbolis kunci Sienta kepada pihak Toyota Astra Motor yang ditemani para perwakilan perusahaan diler. Itu tandanya Sienta siap dijual dan dinikmati masyarakat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.